Ditinggal ke Sawah, Rumah Ludes Terbakar

Ditinggal ke Sawah, Rumah Ludes Terbakar

WANGON-Rumah milik Sakiah (70) warga RT 3 RW 7 Grumbul Citomo Desa Klapagading Kecamatan Wangon, ludes terbakar Selasa (15/3) pukul 08.30. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut namun kerugian ditaksir mencapai Rp 25 juta. Saniyah (52) yang merupakan tetangga korban mengatakan, kejadian pertama kali diketahui setelah ada asap yang mengepul keluar dari bagian belakang rumah korban. Mengetahui di rumah Sakiah tidak ada orang karena sedang pergi ke sawah, dia langsung melihat dari dekat dan ternyata dapur rumah Sakiah sudah terbakar. "Saya langsung minta tolong kepada tetangga. Warga kemudian berdatangan untuk memadamkan api. Saya saat itu bersama Maryati yang kemudian ikut berusaha memadamkan api supaya tidak sampai menjalar ke seluruh bagian rumah,"jelas Saniyah. Sekitar sejam kemudian, api bisa dipadamkan dan satu mobil pemadam kebakaran ikut memadamkan api. hampir seluruh bagian rumah  ludes terbakar karena terbuat dari kayu dan bambu. "Hampir seluruh bagian ludes terbakar. Tetapi yang jelas api berasal dari bagian belakang rumah yaitu dapur,"jelasnya. Kapolsek Wangon, AKP Supriyanto menjelaskan, kebakaran  berasal dari api yang berasal dari tungku di dapur. Sebelum korban berangkat ke sawah pada pukul 07.30, korban menaruh kayu bakar di atas tungku dengan maksud supaya kering. "Jadi sebelum berangkat ke sawah, karena kayu bakar yang dimilik ada yang belum kering, lalu diletakan di atas tungku. Namun, di dalam tungku diduga ada percikan api sisa aktivitas masak yang kemudian membakar kayu di atas tungku tersebut dan menjalar ke pagar dapur,"jelasnya. Dalam peristiwa kebakaran tersebut, lanjut Kapolsek, sebanyak dua 2 karung Gabah kering, satu unit TV, satu buah kasur kapuk, 2000 buah genteng dan 16 batang kayu penglari ikut terbakar dengan total kerugian bersama bangunan rumah diperkirakan mencapai Rp 25 juta.   (gus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: