Master Catur Tanding Didalam KA

SERIUS : Pertandingan para master catur didalam KA Kamandaka relasi Cilacap-Semarang yang tengah berjalan dari Stasiun Purwokerto menuju Stasiun Cilacap, Selasa (14/6/2022). (DIMAS PRABOWO/RADARMAS)
PURWOKERTO - PT KAI Daop 5 Purwokerto menggandeng master catur Internasional mengadakan pertandingan catur didalam kereta api. Itu dilakukan di KA Kamandaka relasi Purwokerto-Gumilir PP, Selasa (14/6).
Ada empat master catur yang unjuk gigi. Para master tersebut adalah Heladyanda Mutiara Mamuntu (11) asal Banyumas, disamping sebagai Puteri Cilik Jawa Tengah 2022, juga meraih Peringkat 3 Catur Cepat U8-Malaysia Open dan Peringkat 2 Kejurprov Jawa Tengah 2019.
Ada juga Alya Sekar Kinasih (21) asal Banyumas. Dia seorang Women Fide Master serta mendapatkan Medali Perak PON Papua 2021.
Selain atlet dari Banyumas, ikut mendampingi Akmalnaidi Akbar (21) dari DKI Jakarta. Dia National Master dan Peringkat 1 SCUA Fide rates Chess Tournament 2022. Kemudian Farid Firmansyah (28) dari Jawa Barat yang merupakan Internasional Master, Juara 3 Fide Online World Corporate Chess Championship 2021 dan peraih 2 Medali Emas PON Papua 2021.
VP Daop 5 Purwokerto Daniel Johannes Hutabarat mengatakan, even catur sebagai wujud dukungan KAI dalam mendukung dunia olahraga. Khususnya cabang olah raga catur.
"Pelaksanaan pertandingan yang diselenggarakan didalam kereta yang sedang berjalan, menjadi event yang unik dan menarik," jelasnya.
Salah satu pecatur asal Banyumas, Alya Sekar Kinasih mengatakan, ada keasyikan saat bermain catur di dalam kereta. Menurutnya, itu sama sekali tak berpengaruh pada bidak catur.
https://radarbanyumas.co.id/ini-maksud-pt-kai-daop-5-purwokerto-gelar-pertandingan-catur-di-dalam-kereta-sampai-master-catur-ikut-serta/
"Jadi bidak caturnya tidak roboh, geserpun juga tidak. Jadi aman. Tadi saya menikmati juga bermain catur di dalam kereta," katanya.
Meski sebetulnya, lanjut dia, butuh konsentrasi saat bermain catur di dalam kereta. "Saya jadi ingin melihat pemandangan di luar yang indah," tandasnya. (mhd)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: