Cabor Sepakbola Mampu Pertahankan Gelar
PURWOKERTO - Tim sepak bola Banyumas mampu menunjukkan keseriusannya dalam memenuhi janji untuk mempertahankan gelar juara. Terbukti, dengan gagah skuad Banyumas memboyong medali emas yang juga didapatnya pada Porprov 2013 lalu. Manajer Sepak Bola Banyumas, Sutarno, mengatakan semua itu berkat usaha dan kerja keras yang sungguh-sungguh. "Kita benar-benar mati-matian dalam mempersiapkan ini," katanya. Sutarno melanjutkan, tidak ada alasan untuk bersantai menjelang pertandingan. Tidak menjadi masalah apabila yang lain menginap di Hotel, Sutarno mengatakan mereka para atlet cukup di barak militer. "Agar bersusah dahulu bersenang kemudian. Dan itu benar-benar terjadi," ujarnya. Fisik juga menjadi perhatian penting, sebab sepak bola bermain hingga 90 menit. Terlebih apabila ada babak tambahan waktu bermain bisa mencapai 120 menit. "Porprov kemarin dalam enam hari kita main sampai lima kali. Itu fisik anak-anak terkuras habis," terangnya. Tak hanya itu saja, perjuangan habis-habisan juga dibuktikan salah satu atletnya. Menurut pengakuan Sutarno, salah satu pemainnya yaitu Dwi Sasongko yang pada saat final harus dijahit hidungnya karena terbentur lawan. "Jadi itu benar-benar kita berjuang," jelas dia. Sutarno bersyukur dan berbahagia sebab Banyumas dapat mempertahankan gelar juara. Kebanggaan itu tak berhenti sebab tak ada satu Kabupaten pun di Jawa Tengah yang bisa mepertahankan gelar juara untuk sepakbola. "Sepak bola itu kan gengsinya olahraga, jadi saya kira prestasi kita bisa terangkat salah satunya dengan gengsi sepakbola yang mempertahankan gelar juara dua kali berturut-turut," pungkasnya. (mhd)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: