Harry Kane Pecah Telur di Old Trafford
HARRY Kane belum pernah melakukan selebrasi gol di Old Trafford. Tapi, itu dulu. Tepatnya, sebelum bentrok di pekan ketiga Premier League kemarin. Nah, seiring gol pembuka yang dilesakkan ke gawang David de Gea, Kane pun berhasil pecah telur. Sebab, itu adalah gol pertamanya di Old Trafford setelah menunggu selama lima musim. Menurut Opta dari 28 klub Premier League yang pernah dihadapinya, penyerang 25 tahun itu sudah pernah berselebrasi di 25 stadion. Ketika melakoni laga tandang pertama di Old Trafford, yakni pada musim 2013-2014, Kane cuma sebagai pengganti Roberto Soldado. Tampil 15 menit di Old Trafford, Kane pun sulit mendapat kesempatan bikin gol. Nah, usai pecah telur rekornya di Old Trafford kemarin, Kane berkata kalau dirinya dan Spurs berani bermimpi untuk memenangi Premier League musim ini. Bersama Liverpool, Chelsea, dan Watford, The Lily Whites kini menjadi empat tim yang mencatat hasil sempurna dalam tiga matchweek. “Kemenangan ini adalah salah satu hasil yang masif bagi kami. Kami bermain di Old Trafford dan meraih kemenangan. Maka, ini seperti satu pernyataan besar dari kami jika kami kompetitif,” kata peraih gelar Golden Boot Premier League 2015-2016 dan 2016-2017 kepada Sky Sports. Spurs tak melakukan pembelian pemain musim panas tahun ini karena penghematan anggaran. Tapi, itu justru menguntungkan Spurs. “Banyak diantara kami sudah bermain bersama untuk periode yang lama dan itu membantu kami. Pelatih berkata kalau dia tak akan membawa pemain yang tak membantu timnya berkembang di bursa transfer dan itu malah menjadi bonus besar bagi kami,” ucap Kane. (dra/bas)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: