Parkir 2,5 Hari, Tagihan Capai Rp 1,25 Juta
Di beberapa negara, tarif parkir bisa menjadi sangat mahal. Apalagi, jika tempat parkirnya berdekatan dengan fasilitas umum dan pusat kota. Contohnya, di Malaysia. Dikutip dari World of Buzz, Selasa (25/12) DJ stasiun radio Melody Radio, Anson Kow, terbelalak ketika mengetahui tarif parkir yang harus dia bayar. Anson memarkir mobilnya di parkiran Kuala Lumpur International Airport. Anson memarkir mobilnya selama 2,5 hari. Tarif parkir yang harus dibayar sebesar 357 ringgit (Rp1,25 juta). Dia terkejut ketika hendak mengambil mobilnya usai pergi dari Hong Kong. Struk parkir itu diunggah di Facebooknya. “ Kemarin saya terlalu lelah untuk merasakan apa-apa. Ini adalah biaya parkir termahal yang pernah saya bayar sepanjang hidup,” tulis Anson di akun Facebook. Dia juga mengaku ceroboh karena memilih lokasi yang salah untuk parkir mobil. “ Saya hanya menyalahkan diri sendiri karena terlalu ceroboh,” tulis Anson. Berdasarkan pos parkir, rupanya Anson memarkir mobil di zona yang tarifnya lebih mahal, tapi fasilitasnya lebih baik. Di area itu, biaya parkir di tempat favorit dibanderol mulai dari 5 ringgit (Rp17.455) per jam hingga jam ke tiga. Di jam ke empat dan selnajutnya, tarif parkir naik jadi 6 ringgit (Rp20.946) per jam. Pantas mahal. Warganet kegelian ketika mengetahui apa yang dialami oleh Anson. Ada yang menyebut seharusnya Anson bepergian dengan transportasi umum jika ingin ongkosnya murah. Ada juga curhat mengalami hal yang sama dengan DJ itu. Warganet ini mengaku harus membayar hingga 750 ringgit (Rp2,62 juta) untuk biaya parkir.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: