Kebumen Segera Masuk PPKM Level 2

Kebumen Segera Masuk PPKM Level 2

VAKSINASI: Seorang pelajar tengah disuntik vaksin Covid-19. KEBUMEN - Berangsurnya penurunan angka kasus Covid-19, Kabupaten Kebumen sebentar lagi akan beralih ke Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Level 2. Ini dikarenakan program vaksinasi sudah hampir mencapai 50 persen. Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Kebumen H. Arif Sugiyanto saat monitoring vaksinasi bagi pelajar di SMP Negri 2 Adimulyo Kebumen Sabtu, (6/11). Bupati mengaku optimis mulai minggu depan (hari ini), Kebumen memasuki PPKM Level 2. Terlebih perkembangan kasus baru Covid-19 menurun drastis. Dimana tercatat hanya ada 9 orang yang terkonfirmasi positif. Dari jumlah tersebut, 3 diantaranya dirawat di rumah sakit, dan yang 6 melakukan isolasi. "Kami optimis seteleh pengecekan PPKM besok Kebumen turun menjadi level 2 pada minggu depan dan targetnya Desember Kebumen menjadi Level 1," Ucapnya. Dikatakan, saat ini ada 45.552 dosis vaksin jenis Pfitzer yang dikhususkan untuk para pelajar, yang baru tiba di Kebumen. Vaksin tersebut juga langsung didistribusikan kepada para pelajar, di sekolah. https://radarbanyumas.co.id/ppkm-level-2-di-depan-mata-sekda-farid-optimistis-pekan-ini-terpenuhi/ Ini merupakan bentuk perhatian dari pemerintah pusat, agar masyarakat bisa segera memperoleh kekebalan komunal atau kelompok. Untuk itu, masyarakat turut mensukseskan program tersebut, agar kehidupan bisa kembali berjalan normal. Sementara itu, Kepala Sekolah SMP Negri 1 Adimulyo Noto Sutarjo mengatakan, vaksinasi saat ini menyasar kepada 759 pelajar siswa siswi kelas 7 sampai 9. Dengan Vaksinasi ini diharapkan peserta didik bisa memperoleh kekebalan tubuh dari virus Covid-19. (fur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: