Bawaslu Kebumen Bakal Minta Klarifikasi Bupati
Ketua Bawaslu Kebumen Arif Supriyanto SSos .IMAM/EKSPRES Terkait Video Deklarasi Dukungan Capres KEBUMEN-Bawaslu Kebumen bakal mengundang Bupati Kebumen KH Yazid Mahfudz untuk meminta klarifikasi terkait kedatangannya pada kegiatan deklarasi dukungan terhadap Jokowi-Ma'ruf Amin di Surakarta, Sabtu (26/1). Video deklarasi tersebut dapat dilihat pada postingan akun Instagram Ganjar Pranowo. Dalam video tersebut Gubernur Ganjar menyampaikan terkait menjelang pilihan legislatif dan presiden, sepakat untuk mewujudkan pemilu damai. Sebagai kepala daerah tentunya harus menjalankan semua kewajiban dan tugas-tugasnya. Namun sebagai kader partai kami semua ini adalah tim yang mendukung Jokowi –KH Ma’ruf Amin. Dalam video deklarasi yang dipimpin Ganjar Pranowo itu, tampak pula Bupati Kebumen KH Yazid Mahfudz. Bukan hanya Yazid, kegiatan tersebut juga diikuti oleh sejumlah kepala daerah (Bupati/Wali Kota) di Provinsi Jawa Tengah. Ketua Bawaslu Kebumen Arif Supriyanto SSos saat dikonfirmasi, Rabu (6/2) membenarkan terkait adanya video tersebut. Pihaknya juga akan meminta klarifikasi kepada Bupati Kebumen. Hal ini sekaligus tindak lanjut klarifikasi yang dilakukan Bawaslu Jawa Tengah kepada Ganjar Pranowo. “Kita belum dapat menyampaikan apapun terkait hal itu. Nanti kami akan meminta klarifikasi dulu kepada bupati,” tuturnya. Dari pantauan Ekspres video yang ada di akun Instagram Ganjar Pranowo itu, telah tayang sebanyak 74.633 kali. Tertulis pula “Sekarang saya dengan kapala daerah Bupati/Wali Kota termasuk wakil se-Jawa Tengah yang mendukung Pak Jokowi Ma’ruf Amin. Tapi kita tahu etika, kapan kita harus cuti, kapan melayani masyakat. Ini masyarakat tidak perlu khawatir kami “I Love You Full” kok pokoknya. Kami tetep bisa melayani dengan baik, tapi ijinkan kami dalam sikap politik kami semua ada di Pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin. Oke? Oke. “Jokowi-Ma’ruf Amin! Menang. Ning Nyambut Gawe”. Video juga setidaknya telah dikomentari sebanyak 766 komentar sejak 26 Januari lalu. Terpisah saat dikonfirmasi, Bupati Kebumen KH Yazid Mahfudz tidak menyampaikan banyak hal. Bahkan pihaknya juga menyampaikan jika surat yang disampaikan oleh Bawaslu Kebumen belum sampai ditanganya. “Oh gitu, belum nyampai ke saya mas,” ucapnya. (mam)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: