PNM Banjarnegara Resmikan Sarana Belajar Ruang Pintar “PNM Cerdas”

PNM Banjarnegara Resmikan Sarana Belajar Ruang Pintar “PNM Cerdas”

BANJARNEGARA - PT Permodalan Nasional Madani Cabang Banjarnegara membuka dan meresmikan Ruang Pintar "PNM Cerdas" di Desa Bedana Kecamatan Kalibening Kabupaten Banjarnegara pada Kamis (21/4/2022). Sudah lebih dari setahun sejak awal pandemi Covid-19, anak-anak belajar dengan sistem pembelajaran jarak jauh (PJJ) guna mencegah penyebarluasan pandemi. Menyadari fenomena ini, PNM secara berkelanjutan membuka titik-titik ruang pintar untuk memfasilitasi anak-anak di berbagai daerah yang membutuhkan. Heri Purwosatriawan selaku Pemimpin Cabang PNM Banjarnegara mengatakan Ruang Pintar PNM Cerdas ini merupakan bagian dari Program Tanggung Jawab Sosial PNM yang ditujukan bagi anak-anak nasabah PNM Mekaar serta masyarakat sekitar melakukan kegiatan belajar secara online maupun offline. Melalui pengadaan Ruang Pintar sebagai penunjang fasilitas pendidikan, anak-anak dapat memperoleh materi pembelajaran yang lebih variatif. "Dengan adanya Ruang Pintar tanpa dipungut biaya ini, diharapkan dapat membantu mengurangi beban pengeluaran orang tua yang anaknya melakukan kegiatan pembelajaran jarak jauh,” jelasnya. Ruang Pintar “PNM Cerdas” diresmikan oleh Plh Bupati Banjarnegara H. Syamsudin S.Pd M.Pd, dalam sambutannya mengungkapkan apresiasi atas Program Ruang Pintar PNM Cerdas. "Terima kasih PNM telah membuka Ruang Pintar di Desa Bedana untuk mendidik generasi muda agar lebih giat dan maksimal untuk belajar," ungkapnya. https://radarbanyumas.co.id/sebelum-diangkat-pns-di-banjarnegara-ratusan-cpns-jalani-masa-percobaan/ Sebagai informasi, hingga 21 April 2022 PNM telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 123,02 Triliun kepada nasabah PNM Mekaar yang berjumlah 11,8 juta nasabah. Saat ini PNM memiliki 3.673 kantor layanan di seluruh Indonesia yang melayani UMK di 34 Provinsi, 443 Kabupaten/Kota, dan 5.006 Kecamatan. (drn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: