Pembongkaran Rumah Retak Terhambat

Pembongkaran Rumah Retak Terhambat

DIBONGKAR : Petugas PMI Banjarnegara melakukan pembongkaran rumah di Dukuh Kali Entok Dusun Karangtengah Desa Kebutuh Jurang Kecamatan Pagedongan. ISTIMEWA BANJARNEGARA - Pembongkaran rumah di Dukuh Kali Entok Dusun Karangtengah Desa Kebutuh Jurang Kecamatan Pagedongan terhambat. Hingga hari ketiga pembongkaran empat rumah yang rusak akibat pergerakan tanah ini belum selesai. "Kondisi medan yang curam, cuaca yang tidak menentu dan minimnya alat berat menjadi kendala di lapangan," paparnya. Koordinator Lapangan Relawan PMI Banjarnegara Ismail, kemarin mengatakan hingga hari ketiga, pembongkaran rumah belum selesai. Selain itu, jumlah relawan juga semakin berkurang. Sehingga membuat proses pembongkaran cukup lama dan terlambat. Kepala Desa Kebutuh Jurang Sujarwo mengatakan pembongkaran dilakukan setelah mendapat persetujuan dari pemilik rumah. Rumah yang dibongkar yaitu milik Sahumi, Murdianto, Tuyem dan Mafiri. Humas PMI Banjarnegara M Alwan Rifai mengatakan sampai saat ini jumlah pengungsi masih tetap yaitu 87 jiwa atau 26 KK. Dia mengatakan pengungsi ini memperoleh logistik sesuai dengan jumlah jiwa per KK. "Pemberian logistik dihandel secara sinergi antara BPBD, PMI dan Dinsos," ujarnya. (drn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: