Komisioner Baru KPU Kabupaten Cilacap Diminta Adaptasi Cepat

Komisioner Baru KPU Kabupaten Cilacap Diminta Adaptasi Cepat

PAMITAN : Ketua KPU Kabupaten Cilacap periode 2013-2018, Sigit Kwartianto sedang mengemasi barang-barangnya di Kantor KPU Cilacap di hari terakhirnya, kemarin.NASRULLOH/RADARMAS Pelantikan Dijadwalkan Hari ini CILACAP-Pemilu serentak 2019 yang akan mencoblos lima surat suara diyakini akan lebih kompleks dibandingkan dengan Pemilu sebelumnya. Oleh karena itu, kinerja komisioner KPU harus bisa maksimal untuk meminimalisir persoalan. Ketua KPU Kabupaten Cilacap, Sigit Kwartianto di hari terakhirnya, Selasa (23/10) berpesan kepada komisioner yang baru untuk bisa bekerja lebih keras, dan bisa cepat beradaptasi dengan kondisi. "Selain ada lima pemilihan. Jumlah TPS yang lebih banyak, dan PPK yang akan bertambah di Pemilu 2019, harus jadi perhatian bagi komisioner baru. Oleh karena itu, saya berharap komisioner baru nantinya bisa lebih baik," ungkapnya. Empat dari 5 komisioner KPU Cilacap periode 2013-2018 yang masa tugasnya berakhir kemarin sudah dipastikan tidak akan melanjutkan tugasnya di KPU Cilacap. 1 komisioner lainnya, yakni Handi Tri Ujiono juga harus menunggu hasil seleksi. Sekretaris KPU Cilacap, Usnanto mengatakan, hingga pukul 16.00 kemarin, belum ada pengumuman resmi dari KPU RI tentang seleksi komisioner KPU Cilacap. "Dari jadwal dan informasi yang kami dapatkan, seharusnya hari ini pengumuman seleksi Komisioner KPU diumumkan oleh KPU RI," jelasnya. Kalau sesuai jadwal, dia mengatakan, posisi komisioner di KPU Cilacap tidak akan mengalami kekosongan. Karena kalau mengacu kepada kalender KPU RI, setelah diumumkan hasil seleksi, akan langsung dilantik 1 hari berikutnya. "Kalau sesuai jadwal, hasil seleksi akan diumumkan hari ini (kemarin, red), dan rencana jadwal pelantikan akan dilakukan besok malam (hari ini, red) di Jakarta," jelasnya. Meksi demikian, dia mengaku belum bisa mengetahui secara pasti, karena hingga pukul 16.00 kemarin belum ada pengumuman resmi dari KPU RI. Kemungkinan kecil akan ada kevakuman posisi komisioner di KPU Cilacap. Karena melihat masa periode komisioner KPU Cilacap sudah tepat waktu, antara masa periode yang berakhir dengan jadwal pengumuman dan pelantikan komisioner yang baru. "Kalau sesuai jadwal dan tidak ada halangan, per Rabu (24/10) seharusnya sudah ada komisioner yang baru," pungkasnya. (nas/ttg)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: