GOR Indoor Bisa Dipakai Multifungsi

GOR Indoor Bisa Dipakai Multifungsi

DIBANGUN : Pembangunan GOR indoor di kompleks Stadion Goentoer Darjono Purbalingga. ADITYA/RADARMAS PURBALINGGA - Pembangunan Gedung Olahraga (GOR) indoor di kompleks Stadion Goentoer Darjono, saat ini progresnya sudah mencapai sekitar 20 persen. Ditargetkan, pengerjaan GOR indoor selesai pada Desember mendatang. "Pembangunan GOR indoor progresnya cukup baik. Progres pembangunan sudah melebihi target, meski tidak banyak. Berdasarkan catatan kami sudah sekitar 20 persen," kata Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Purbalingga Yanuar Abidin, Kamis (25/7). Dijelaskan Yanuar, nantinya GOR indoor akan menampung sekitar 800 penonton di tribun. "Kami mendesain GOR ini bisa menjadi tuan rumah kejuaraan tingkat regional bahkan nasional," tambahnya. Meski akan selesai tahun ini, dia menjelaskan, GOR tidak bisa langsung digunakan. Masih ada beberapa bagian belum bisa dikerjakan pada tahun anggaran 2019 ini. "Bisa dikatakan pembangunan tahun ini, merupakan pembangunan tahap pertama. Untuk penganggaran tahun ini tanpa pengecatan di luar serta penataan lingkungan untuk parkir dan sebagainya. Rencananya, untuk tahap selanjutnya akan diselesaikan pada tahun 2020," jelasnya. Dia mengungkapkan, lapangan olahraga yang dibangun dapat digunakan untuk lima lapangan pertandingan bulu tangkis. Nantinya, gedung dapat digunakan untuk beragam keperluan. Selain olahraga bulu tangkis, dapat digunakan cabang olahraga bola basket, bola voli, bela diri dan sepak takraw. (tya/sus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: