Hujan Dua Jam, Jalan Kota Tergenang Sebetis

Hujan Dua Jam, Jalan Kota Tergenang Sebetis

Hujan deras yang mengguyur Purbalingga membuat Jalan Kopral Tanwir tergenang air, kemarin. Luapan air dengan kerikir dan pasir berasal dari drainase. AMARULLAH NURCAHYO/RADARMAS PURBALINGGA - Hujan deras dua jam yang mengguyur kota Purbalingga dan sekitarnya pada Jumat (2/11) sore, menyebabkan sejumlah ruas jalan di kota tergenang air. Kondisi paling parah di Jalan Kopral Tanwir. Air meluap dari drainase yang sedang diperbaiki. Tak hanya itu, air sampai menggenang di sejumlah dinding bangunan SMPN 3 Purwokerto yang belum lama dioperasionalkan. Luapan air mengganggu pengguna jalan yang akan ke arah Gemuruh dan jalan Lingkar Barat Purbalingga. Salah satu pengguna jalan, Heru mengatakan, dirinya beruntung karena menggunakan kendaraan roda empat. Meski demikian, harus tetap berhati-hati karena batas antara drainase yang sedang digali dengan jalan sangat dekat. Baca: Warga Tarik Truk yang Mundur dan Terguling 4.761 Peserta Dinyatakan Gagal CPNS Water Barrier Depan Alun-alun Dikurangi “Bagi pengguna motor kalau tidak fokus bisa oleng, karena air juga disertai kerikil dan tanah,” katanya. Wardiyono, warga Padamara mengatakan, genangan air bercampur material kerikil yang berbahaya. Berdasarkan pantauan Radarmas, genangan akibat hujan deras juga terjadi di pertigaan Barat Kompo Motor Purbalingga, genangan air hampir sebetis orang dewasa. Genangan lainnya terjadi di Jalan Babakan, Kalimanah. Khususnya di ruas jalan ke arah Klapasawit dan perumahan. Air yang meluap mengalir deras. “Saat hujan turun deras tak sampai sejam, air di jalan langsung meluap,” kata Diaz, warga Babakan. Dengan banyaknya jalan yang tergenang air, warga berharap pemkab segera mengecek kondisi drainase. "Hampir semua air dari drainase meluap dan ada kerikil serta pasir. Mungkin drainase tertutup material pasca pelebaran jalan," terangnya. (amr/sus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: