Plt Bupati Purbalingga Tegur Camat Kaligondang

Plt Bupati Purbalingga Tegur Camat Kaligondang

Telat Saat Apel Pagi PURBALINGGA - Pada Jumat (22/6) pagi, Plt Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi SE BEcon sudah berada di komplek Kantor Kecamatan Kaligondang. Tiwi -begitu dia disapa- menggelar sidak sekaligus memimpin apel bersama. Namun Tiwi kecewa dengan adanya ASN yang terlambat saat apel. Bahkan Camat Kaligondang datang telat sekitar 10 menit. “Masyarakat kurang dari jam 07.30 sudah ada yang menunggu pelayanan publik kependudukan. Tapi ada ASN yang belum hadir. Bahkan Pak Camat belum hadir hingga jam 7.30 lebih beberapa menit ini. Jelas ini menjadi catatan tersendiri bagi kami,” tegasnya. CEK ABSENSI : Pegawai Kantor Kecamatan Kaligondang mengecek absensi jajarannya.AMARULLAH NURCAHYO/RADARMAS Tiwi menegaskan, tanpa kedisplinan seperti mengikuti apel tepat waktu, maka pelayanan dan kinerja akan terpengaruh. Pelayanan kepada masyarakat tidak boleh diabaikan. Bahkan harus bisa mewujudkan pelayanan prima. “Saya sampaikan terima kasih kepada teman-teman ASN yang hadir mengikuti apel pagi kali ini, walaupun belum maksimal karena tidak seluruhnya hadir. Mohon dipahami, kedisiplinan adalah hal yang krusial. Saya minta hal seperti ini tidak akan terulang lagi. Apalagi kantor kecamatan sangat terkait dengan pelayanan publik,” tambahnya. Menurutnya, tanpa adanya kedisiplinan, mewujudkan visi menyelenggarakan pemerintahan yang profesional efektif efisien bersih dan demokratis yang bisa memberikan pelayanan prima kepada masyarakat tidak akan bisa berjalan. Kegiatan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan juga akan berjalan dengan baik apabila ASN yang ada tetap menjaga kedisiplinan. “Saya sangat berharap pelayanan di kecamatan tertib, sehingga ikut mewujudkan Purbalingga yang clean dan good government. Semua yang terkait penyelenggaraan pemerintahan harus sesuai koridor,” tegasnya. Data yang dihimpun Radarmas dari Pemerintah Kecamatan Kaligondang, jumlah PNS Kantor Kecamatan Kaligondang sebanyak 16 orang. Ditambah dua Tenaga Harian Lepas (THL). Sedangkan yang hadir apel kerja hanya 9 orang. Lainnya terlambat apel satu orang, tidak hadir delapan namun dua orang karena lepas piket. Sebelum apel pagi, Tiwi juga sempat menemui beberapa warga yang sudah menunggu di kantor kecamatan untuk mendapatkan pelayanan administrasi pembuatan Kartu Keluarga (KK). Sukim (58), salah satu warga Kaligondang yang akan mengurus pembetulan nama karena terdapat perbedaan di KK dengan akta kelahiran. Sukim mengungkapkan, dia menunggu sejak pukul 07.10 untuk mengurus KK yang akan digunakan untuk administrasi di perantauan. Dia mengakui, pelayanan di Kantor Kecamatan Kaligondang sudah lebih baik dan berharap pelayanan yang mudah dan cepat akan semakin ditingkatkan. Terpisah, Kabag Humas dan Protokol Setda Purbalingga Drs Suroto MSi mengatakan, untuk yang terlambat ada yang beralasan sedang tidak enak badan atau sakit. (amr/sus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: