4.981 Peserta CPNS Tidak Lolos SKD

4.981 Peserta CPNS Tidak Lolos SKD

CEK SKD : Sekda Cilacap Farid Ma'ruf didampingi Kepala BKPPD Warsono dan Pansel SKD Fathan Adi Candra mengecek penyelenggaraan SKD di Puskom UNY. ISTIMEWA YOGYAKARTA-Sebanyak 4.981 dari total 13.200 peserta tes penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Cilacap 2020 tidak lolos pada Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang diselerenggarakan di Puskom Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) selama 10 hari mulai Sabtu (1/2) hingga Senin (10/2). Dari 13.200 peserta, hanya 7.329 peserta yang lulus SKD. Selama sepuluh hari tes SKD, dari total peserta yang memenuhi syarat (MS) ada sebanyak 890 peserta yang tidak hadir. Jumlah peserta yang hadir dari rekap panitia sebanyak 12.310 peserta yang mengikuti tes SKD. Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kabupaten Cilacap Warsono mengatakan, Senin (10/2) merupakan hari terakhir tes SKD. "Hari ini (kemarin, red) selesai. secara umum semua berjalan lancar, dan aman," ucapnya, Senin (10/2). Dia mengatakan, secara hasil mencapai 59.54 persen memenuhi passing grade (PG). Sedangkan 40,46 persen tidak memenuhi PG. Menurut ketentuan petunjuk pelaksanaan (Juklak) dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN), peserta yang memenuhi PG 59,54 persen atau sebanyak 7.329 orang tersebut akan diambil 3 terbaik di masing-masing formasi. "Diambil sampai rangking ketiga (terbaik). Ini yang akan masuk ke SKB (Seleksi Kompetensi Bidang)," ujarnya.(nas)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: