Baru Empat Paket Tender yang Masuk Persiapan Lelang di Purbalingga

Baru Empat Paket Tender yang Masuk Persiapan Lelang di Purbalingga

Saat ini, belum ada paket tender DPUPR yang masuk ke Bagian Layanan Pengadaan Barang dan Jasa.-Aditya/Radarmas-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Hingga pertengahan bulan Maret 2025, beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Purbalingga belum mengajukan kegiatan fisik dan non fisik, untuk dilelang melalui Bagian Layanan Pengadaan Barang dan Jasa Setda Purbalingga.

Saat ini, baru empat paket lelang yang sudah masuk LPBJ Serta Purbalingga. Hal itu diungkapkan oleh Kepala Bagian Layanan Pengadaan Barang dan Jasa Setda Purbalingga, Drajat Uji Wakhyono, kepada Radarmas, Senin, 17 Maret 2025.

"Saat ini, sudah ada empat paket tender (lelang, red) senilai Rp 961,5 juta, yang sudah masuk," ungkapnya.

Dia menambahkan, berdasarkan catatan Bagian Layanan Pengadaan Barang dan Jasa Setda Purbalingga aada 33 paket tender atau seleksi senilai Rp 52,2 Miliar.

BACA JUGA:Mudahkan Pelayanan, DPUPR Kenalkan Integrasi Data Spasial ke OPD Lain

BACA JUGA:Tahun Ini, Realisasi Jembatan Permanen Sindang Belum Muncul di Kegiatan DPUPR

Dijelaskan olehnya, empat paket tender tersebut, terdiri dari tiga paket dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) kabupaten Purbalingga, serta satu paket dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Purbalingga.

"Dindikbud paket tender SMPN 3 Kemangkon, SMPN 2 Mrebet dan SMPN 2 Karangmoncol. Ketiga kegiatan tersebut dijadikan satu paket, dengan nilai Rp 362.565.000," jelasnya.

Sedangkan, satu paket lainnya adalah paket kegiatan dari Dinkes Kabupaten Purbalingga, berupa renovasi Puskesmas Pembantu Karangmalang Rp 600 juta.

Dia mengatakan untuk paket tender Puskesmas Pembantu Karangmalang, baru masuk ke pihaknya, Senin, 17 Maret 2025.

BACA JUGA:Pemkab Purbalingga Kebut Perbaikan Jalan untuk Persiapan Arus Mudik Lebaran

BACA JUGA:Jalan Bergelombang, Aspal Jembatan Linggamas Mengelupas Jadi Keluhan

Ditambahkan, keempat paket tender tersebut masuk belum masuk ke Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE). "Baru persiapan tender, belum diumumkan di LPSE," lanjutnya.

Sementara itu, untuk paket tender lainnya masih belum diketahui kapan masuk ke Layanan Pengadaan Barang dan Jasa. Termasuk paket kegiatan di Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Purbalingga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: