Sektor UMKM dan Pariwisata Purbalingga Minim Kerjasama

Sektor UMKM dan Pariwisata Purbalingga Minim Kerjasama

Tim Bagian Pemerintahan Setda Purbalingga saat melaksanakan FGD potensi kerjasama.-Dinkominfo Kabupaten Purbalingga untuk Radarmas-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID – Pemerintah Kabupaten Purbalingga melalui Bagian Pemerintahan Sekretariat Daerah sedang menyiapkan optimalisasi kerjasama tahun 2024 ini. Terlihat dari bidang pemerintahan, sektor UMKM, industri, pariwisata, masih minim kerjasama.

Hal itu terungkap saat Forum Group Diskusikan (FGD) mengenai kajian tentang potensi kerjasama Kabupaten Purbalingga di Ruang Indraprasta Owabong pada Jumat 25 Oktober 2024.

“Pada kesempatan ini mudah mudahan kita bisa menggali pemahaman kita tentang potensi kerjasama dan membuka potensi-potensi di Purbalingga yang dapat dimaksimalkan dengan kerjasama,” kata Kepala Bagian Pemerintahan Setda, Juli Atmadi.

Juli menjelaskan tentang regulasi yang mengatur bagaimana pemerintah daerah dapat bekerja sama dengan berbagai pihak untuk mengoptimalkan pelaksanaan otonomi daerah ada dalam Undang-Undang 23 Tahun 2014.

BACA JUGA:Produk UMKM Purbalingga Semakin Naik Kelas, Total Hibah Capai Rp 1,3 Miliar

BACA JUGA:Pelaku UMKM di Kabupaten Purbalingga Diminta Manfaatkan Teknologi Digital

“Sebagaimana amanat dari Undang Undang maupun Peraturan Pemerintah, bahwa kerjasama adalah merupakan salah satu langkah untuk menyelesaikan permasalahan keterbatasan yang dimiliki kabupaten,” jelasnya.

Dalam kajian ini Pemda Purbalingga mengundang ahli dari salah satu konsultan yang bertindak sebagai  yaitu Imaniar Nastiti untuk memimpin jalannya FGD.

“Menurut data, Pemerintah Kabupaten Purbalingga telah memfasilitasi penyusunan naskah kerjasama sebanyak 20 dokumen kesepakatan bersama dan 119 dokumen perjanjian kerjasama/perjanjian teknis lainnya pada tahun 2023," rincinya.

Sementara itu, dilihat dari potensi sumber daya alam, budaya, atau sumber daya manusianya masih banyak peluang kerja sama yang bisa diambil.

BACA JUGA:Dua Desa di Purbalingga Ajukan Diri Menjadi Desa Wisata

BACA JUGA:Menginap Sambil Wisata di Purbasari Pancuran Mas

"Terutama pada urusan pemerintahan seperti sektor pertanian, industri, pariwisata, atau usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang masih sedikit melakukan kerjasama,” imbuhnya. 

Karenanya, perlu dilakukan penyusunan kajian potensi kerja sama untuk mengidentifikasi sektor-sektor ekonomi yang memiliki potensi untuk dikembangkan lebih lanjut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: