Curug Gemawang Minim Promosi

Curug Gemawang Minim Promosi

BANYUMAS - Akses jalan menuju Curug Gemawang di Desa Kemawi Kecamatan Somagede terbilang ekstrem. Namun meski ektrem dan jauh dari pusat keramaian, pesona alamnya tetap diburu wisatawan dari berbagai daerah. Walaupun kini jalan menuju lokasi curug sudah bagus, namun jalur menuju wisata alam itu berkontur tanjakan, turunan, dan berliku. Kondisi tersebut menjadi tantangan tersendiri bagi pengendara roda dua ataupun roda empat. Salah seorang wisatawan, Beni (23) mengatakan, dia sengaja datang ke curug Gemawang untuk menikmati pemandangan alam. Menurut dia, wisata alam sekarang ini sedang booming di kalangan remaja. "Wisata alam juga bagus, ya walaupun jauh dan jalannya nanjak," ujarnya. Wisatawan lain Bunga (19) mengatakan, rumahnya tak begitu jauh dari curug dan masih satu Kecamatan. Menurut dia, Curug Gemawang memiliki potensi wisata yang bagus. "Curug Gemawang sebenarnya bagus. Menurut saya promosinya harus lebih di gencarkan lagi, agar semakin banyak wisatawan yang datang kesini. Jadi yang datang kesini tak hanya wisatawan lokal," ungkapnya. Bunga menambahkan, apabila curug semakin ramai bisa meningkatkan perekonomian warga sekitar. "Kalau makin ramai, warga sekitar makin banyak yang jualan. Tapi harus diimbangi juga dengan tempat sampah yang tersedia," imbuhnya. (wah)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: