Peserta Mancing Bareng Mas Fahmi-Dimas Membludak
AKRAB: Mas Fahmi nampak akrab menyapa warga usai membuka acara mancing bareng di Desa Slinga Kecamatan Kaligondang, Minggu (06/10).-Budi Cahyo Utomo/Radarmas-
PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Kegiatan mancing bareng Mas Fahmi-Dimas di Desa Slinga Kecamatan Kaligondang, Minggu (6/10) dibanjiri peserta. Lebih dari seribu peserta dari wilayah Kaligondang dan sekitarnya datang mengikuti acara mancing bareng yang dibuka langsung oleh Calon Bupati Purbalingga, Fahmi Muhammad Hanif tersebut.
Fahmi yang merupakan putra kedua dari H Rofik Hananto ini mengaku gembira dengan tingginya antusias masyarakat dalam mengikuti acara mancing bareng itu. Menurutnya, hal ini menandakan tingginya animo masyarakat dalam mengikuti setiap kegiatan-kegiatan Fahmi-Dimas.
Usai membuka acara dengan penebaran ikan di area pemancingan, Fahmi langsung menyalami masyarakat. Fahmi juga mengenalkan diri kepada para peserta Mancing yang hadir. Terlihat juga banyak warga yang menyempatkan diri berfoto bersama Mas Fahmi.
Saat diwawancarai, Fahmi mengatakan, mudah-mudahan Fahmi-Dimas bisa mewujudkan komitmennya untuk memperbaiki berbagai sarana infrastruktur di Desa Slinga dan memberdayakan masyarakat Desa Slinga dengan baik.
"Kami akan melihat potensi-potensi apa saja yang ada di Desa Slinga dan desa-desa lainnya di Kecamatan Kaligondang untuk dapat dikembangkan dengan baik," tutur Fahmi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: