Rekomendasi Motor Matic yang Cocok untuk Dikendarai Perempuan, Dijamin Nyaman dan Stylish

Rekomendasi Motor Matic yang Cocok untuk Dikendarai Perempuan, Dijamin Nyaman dan Stylish

Beberapa rekomendasi sepeda motor matic yang mudah dikendarai wanita dan memiliki desain nyaman yang stylish.-Fahma Ardiana-

RADARBANYUMAS.CO.ID - Motor matic merupakan salah satu kendaraan utama yang digunakan masyarakat Indonesia. Tak heran jika saat ini banyak sekali berbagai merk, tipe, dan kapasitas Motor matic yang tersedia.

Pilihlah sepeda motor matic tergantung kenyamanan dan kebutuhan berkendara Anda. Misalnya, pengendara sepeda motor matic wanita merasa nyaman dengan desain sepeda motor matic yang ringan dan ramping.

Tak heran jika wanita lebih memilih motor matic dibandingkan motor manual. Berikut rekomendasi motor matic yang mudah dikendarai wanita dan memiliki desain yang stylish.

1. Honda BeAT

Jika Anda ingin menempuh jarak jauh tanpa perlu khawatir soal bensin, sepeda motor matic Honda BeAT yang irit dan responsif hingga 60,6 km/liter adalah pilihan yang tepat.

BACA JUGA:Rekomendasi Motor Matic Sport yang Sat Set, Jadi Teman Riding saat Weekend

BACA JUGA:Motor Matic Yamaha RayZR Tawarkan 4 Fitur Unggulan, Segini Harga Pasarannya

Sepeda motor matic andalan Honda yang lincah dan tangguh dibekali mesin 110cc 4-tak SOHC eSP.

Motor matic Honda BeAT kini dilengkapi sistem smart key meski pada tipe deluxe. Motor matic Honda BeAT kini juga terdapat opsi untuk mengisi baterai smartphone Anda. Ini akan membuat perjalanan semakin menyenangkan.

2. Honda Scoopy

Bagi penyuka sepeda motor matic gaya retro dan stylish, Honda Scoopy mungkin bisa menjadi pilihan tepat. Keempat tipe Honda Scoopy yaitu Fashion, Stylish, Sporty dan Prestige memiliki desain retro yang unik dan khas.

BACA JUGA:Begini Perhitungan Kredit Motor Matic Suzuki Nex II 2024: DP Murah, Cicilan Ringan

BACA JUGA:Cara Aman Ngerem Motor Matic Saat Berada di Tanjakan

Sepeda motor matic Scoopy tersedia dalam banyak variasi warna sesuai keinginan Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: