Aktor Intelektual Kerusuhan Papua Berinisial IBL

Aktor Intelektual Kerusuhan Papua Berinisial IBL

DIBAKAR: Kerusuhan di Papua Barat Agustus lalu. doc/radarmas.co.id JAKARTA- Satu per satu dalang aksi massa berujung ricuh di Papua dan Papua Barat terungkap. Ini sejalan dengan langkah Polri menetapkan tersangka baru, yang diduga sebagai aktor intelektual kerusuhan tersebut. "Sudah ada tersangka baru. Ini aktor intelektual kerusuhan. Sesuai informasi yang dia terima, tersangka tersebut berinisial IBL. Dia masuk kategori sebagai aktor intelektual di lapangan," ungkap Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo, kemarin (9/9). IBL diduga kuat menggerakan beberapa tokoh yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Papua. Yang menarik, IBL memiliki jaringan luas dan tidak hanya di Papua. "IBL terkoneksi dengan AMP yang berada di Jawa. Peran IBL mulai dari level bawah. Ia bergerak dari sisi akar rumput," imbuhnya. Bukti-bukti yang muncul, IBL juga diduga mengarahkan pelaku lapangan untuk berbuat dan memancing kerusuhan ketika aksi massa berlangung. Baik di Jayapura maupun daerah lain di Papua. Pergerakan IBL, lanjutnya, dilakukan secara langsung. Namun, Polri juga mendeteksi peran yang dimainkan oleh IBL melalui media sosial. "Terus bergerak, kami sedang dalami semuanya. Satu persatu," kata jenderal bintang satu Polri tersebut. Dedi memastikan, pihaknya tidak berhenti sampai IBL yang merupakan aktor intelektual di lapangan. Saat ini, Polri juga terus mendalami keberadaan orang yang mengatur aksi massa berujung rusuh tersebut. "Itu yang justru jadi fokus penegakan hukum (oleh) aparat kepolisian," imbuhnya. Dia pun menegaskan kembali, Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian sudah meminta supaya penegakan hukum terkait peristiwa di Papua dan Papua Barat tuntas. Tujuannya tidak lain supaya tidak terjadi lagi peristiwa serupa. (ful/fin/acd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: