Pelaksanaan APBD Kabupaten Cilacap 2024 Alami Deviasi Sebesar 5,67 Persen

Pelaksanaan APBD Kabupaten Cilacap 2024 Alami Deviasi Sebesar 5,67 Persen

Pj Sujito saat pimpin rapat Rapat Koordinasi Pengendalian Operasional Kegiatan (Rakor POK) APBD Kabupaten Cilacap.-KOMINFO CILACAP UNTUK RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Hingga Juni 2024, capaian progres fisik pelaksanaan kegiatan APBD sebesar 50,97 persen atau masih 5,67 persen di bawah target fisik sebesar 56,64 persen. Sementara untuk realisasi penyerapan belanja APBD, SP2D telah mencapai 43,16 persen dan SPJ 43,10 persen.

Selain itu, untuk pelaksanaan bantuan keuangan Provinsi Jawa Tengah TA 2024 sampai dengan bulan Juni 2024, realisasi fisiknya mencapai 64,52 persen atau masih 29,56 persen di bawah target fisik sebesar 94,08 persen dan realisasi keuangannya 12,35 persen.

Artinya, capaian progres fisik pelaksanaan kegiatan APBD di Kabupaten Cilacap sampai bulan Juni 2024 masih kurang 5,67 persen dari target.

"Saya sampaikan apresiasi yang tinggi-tingginya Kepada OPD/Unit Kerja yang realisasi fisik maupun keuangannya baik, dan saya harapkan untuk dapat dipertahankan dan ditingkatkan kembali," kata Pj Sekda Cilacap, Sujito saat dikonfirmasi, Kamis (18/7/2024).

BACA JUGA:Awaluddin Muuri Mengajukan Pengunduran Diri dari Penjabat Bupati Kabupaten Cilacap

BACA JUGA:Ubur-Ubur Muncul di Pantai Teluk Penyu Cilacap, Wisatawan Diminta Waspada

Atas capaian tersebut, dia meminta semua OPD melaksanakan kegiatan dan penggunaan anggaran secara lebih efisien, tepat sasaran dan tepat waktu.

"Agar kedepannya deviasi semakin berkurang dan permasalahan bisa teratasi, jadi agar bisa dipahami berbagai kekurangan dan langkah-langkah apa yang perlu diambil," tandasnya.

Meski demikian, Sujito mengepresiasi atas terlaksanakannya beberapa ivent besar bertaraf internasional yaitu Hiu Selatan Hard Enduro, Opera In Fashion, Festival Nelayan/Sedekah Laut, Porsenitas Kunci Bersama, dan Cilacap Expo.

"Saya sampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan bekerjasama dengan baik, sehingga berbagai event besar bertaraf nasional dan internasional," pungkasnya. (jul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: