Hati Ayam Bertuliskan Kode Bikin Geger

Hati Ayam Bertuliskan Kode Bikin Geger

zMasyarakat Desa Huilelot, Kecamatan Semau, Kabupaten Kupang, Nusat Tenggara Timur (NTT) digegerkan penemuan hati ayam aneh. Pada hati ayam itu terdapat tulisan kombinasi angka dan huruf. "Ini baru pertama kali terjadi. Memang aneh, tapi ini nyata. Banyak sekali warga yang datang menonton," ujar salah satu warga, Nelcina Pong Baung, dikutip dari Liputan6.com. Penemuan ini terjadi pada Senin, 11 Februari 2019 sekitar pukul 11.00 WIB. Hati ayam aneh itu ditemukan beberapa wanita pengurus Gereja Sonat Neka Huilelot bagian konsumsi, Nelci mengatakan awalnya ibu-ibu membeli dua ekor ayam hidup di pasar Kota Kupang. Ayam tersebut akan dimasak untuk konsumsi rapat tahunan gereja. Setelah dipotong, ayam itu dibersihkan selanjutnya dimasak. Ketika hati ayam dibersihkan, muncul tulisan yang tampak kurang jelas. "Awalnya tulisan kurang jelas. Setelah diminta pendeta untuk dicuci ulang, tulisan itu bukan hilang malah tulisan di hati ayam itu semakin terang," kata Nelci. Begitu dicuci, muncul tulisan kombinasi kode 10D2E01. Sementara di atas kode itu tertulis 2020 sangat jelas. Nelci mengatakan temuan tersebut dilaporkan ke pihak klasis atau persekutuan gereja. Usai rapat klasis, para pendeta memutuskan untuk menguburkan ayam itu dan tidak dijadikan bahan konsumsi. Sementara hati ayam tersebut saat ini masih disimpan di lemari pendingin milik pendeta Viktor Paulus Boru. Menanggapi hal ini, dokter hewan Sri Hartati mengatakan dalam keadaan normal dan sehat, hati ayam berwarna polos. Jika tidak, kemungkinan terjadi kelainan dalam pertumbuhan sel yang berpengaruh pada kondisi hati ayam. "Tapi itu jarang terjadi pada hewan," ujar Sri. Sri pun belum dapat memberikan penjelasan secara medis mengenai hal ini. Dia menilai tulisan pada hati ayam terlihat sempurna, bukti bukan terjadi karena kelainan. "Itu seperti ditulis, kalau kelainan berantakan dong bentuknya," ucap dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: