Waktu yang Tepat untuk Ganti Oli Motor Matic

Waktu yang Tepat untuk Ganti Oli Motor Matic

Ganti oli motor matic perlu dilakukan secara rutin, untuk menjaga performa mesin.-Tegar Iman Prayoga-

Selain berfungsi untuk melumasi komponen dalam mesin, oli juga berfungsi sebagai pengatur temperatur dalam mesin. Oli sangat berpengaruh dalam menurunkan temperatur mesin motor matic kalian.

Dengan mengganti oli secara rutin, mesin motor matic kalian tidak akan mengalami overheat.

Fungsi lain dari oli adalah sebagai cairan pembersih bagi komponen dalam mesin. Oli digunakan untuk membersihkan mesin dari sisa pembakaran.

BACA JUGA:Rekomendasi 5 Oli Motor Matic Terbaik Sesuai Kebutuhan Mesin Rekomendasi Pabrikan

BACA JUGA:9 Penyebab Oli Motor Matic Bocor Bisa Menimbulkan Masalah Serius

Oli juga berperan penting dalam merawat mesin motor matic kalian supaya tetap terjaga dan berumur panjang. Dengan melakukan pergantian oli secara rutin dapat mengurangi tertumpuknya sisa pembakaran dalam mesin motor matic.

Dengan adanya oli pada motor matic ini dapat berpengaruh besar pada performa mesin motor matic.

Oli yang baik akan memaksimalkan performa mesin motor matic kalian dalam penggunaan motor tersebut. Waktu yang tepat untuk mengganti oli

Agar performa motor matic terjaga, kalian dapat mengganti oli mesin setiap 2000-3000 km atau selama dua sampai tiga bulan pemakaian. Sedangkan oli gardan, kalian dapat menggantinya setiap sekitar 8000 km.

BACA JUGA:Wajib Tahu! Inilah 6 Dampak Bahaya Membiarkan Oli Motor Matic Sampai Habis

BACA JUGA:Mengapa Mengganti Oli Motor Matic Dengan Minyak Goreng Bisa Berbahaya? Ini Jawabannya

Dengan mengganti oli mesin dan oli gardan secara rutin, kalian akan merasakan performa yang baik dan kenyamanan bermotor yang baik juga.

Anda juga disarankan untuk melakukan pengecekan berkala, supaya kalian dapat melihat kondisi oli motor matic yang kalian gunakan.

Efek yang Dapat Terjadi Jika Tidak Mengganti Oli

Mengganti oli mesin dan oli gardan sudah sepatutnya menjadi kewajiban bagi Anda, para pengguna motor matic. Pasalnya hal ini dapat mempengaruhi performa motor yang kalian gunakan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: