BPJS Ketenagakerjaan Berikan Perlindungan Jamsostek Bagi Penyelenggara Pemerintahan Banyumas

BPJS Ketenagakerjaan Berikan Perlindungan Jamsostek Bagi Penyelenggara Pemerintahan Banyumas

BPJS Ketenagakerjaan menyerahkan JKM pada ahli waris penyelenggara pemerintahan, Rabu (24/4) oleh Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Purwokerto, Antony Sugiarto (paling kiri) didampingi Kepala Dinsospermades Banyumas, Arif Triyanto (baju merah).-Laily Media Yuliana/Radar Banyumas-

Adapun target merupakan pekerja rentan. Maka dari itu, BPJS Ketenagakerjaan menggandeng sektor-sektor lain yang terkait.

Pada kegiatan sosialisasi tersebut, dilakukan secara simbolis penyerahan santunan Jaminan Kematian (JKM) BPJS Ketenagakerjaan pada tiga ahli waris penyelenggara pemerintahan di desa. Masing-masing ahli waris menerima Rp 42 juta.

Ketiga ahli waris tersebut meliputi Hartini, ahli waris dari Rustanto merupakan anggota Linmas Desa Karangsalam Lor, Baturraden. Lalu Rusliyati, ahli waris dari Rahmat Suwendi merupakan anggota BPD Sokawera, Kecamatan Somagede. Dan Siti Mutmainah, ahli waris dari Agus Sularko sebagai Pengurus RT RW Pemdes Karangsalam, Kedungbanteng. (ely)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: