Perenang Keluhkan Penggabungan Tiket TRMS
KOLAM RENANG : Wahana kolam renang TRMS Serulingmas Banjarnegara. HERU/RADARMAS BANJARNEGARA-Penggabungan tiket masuk untuk wahana kolam renang dan kebun binatang di Taman Rekreasi Marga Satwa (TRMS) Serulingmas dinilai kurang efektif. Pasalnya, banyak pengunjung yang datang hanya untuk berenang. "Saya kalau pergi ke sana hanya untuk renang saja. Tetapi sekarang tiketnya digabung dengan kebun binatang sehingga lebih mahal. Padahal saya tidak ingin masuk ke kebun binatang," kata salah seorang pengunjung Asror. Menurutnya, sekarang ia harus membeli tiket Rp 15 ribu untuk masuk ke kolam renang. Padahal sebelumnya hanya Rp 6.000 untuk satu kali masuk per orang. Hal senada diungkapkan Mail, pengunjung yang berasal dari Kecamatan Kutabanjar yang merasa seperti dipaksa masuk kebun binatang yang tidak hendak ia kunjungi. "Saya ya datang ke sini hanya buat renang saja. Kalau tiketnya digabung berasa dipaksa masuk kesana (kebun binatang). Kecuali kalau ada yang menarik si tidak apa-apa," tandasnya. Sementara itu, Direktur TRMS Serulingmas, Lulut Yekti Adi justru memiliki alasan lain dengan kebijakan penggabungan tiket kebun binatang dengan kolam renang. "Kalau tiketnya digabung jadi lebih efektif. Pengunjung kolam renang bisa masuk kebun binatang tanpa harus membeli tiket lagi, begitu juga sebaliknya," ujarnya beralasan. Terkait dengan keluhan pengunjung kolam renang tentang penggabungan tiket tersebut, Lulut mengatakan pihaknya belum menerima komplain apapun. "Tidak ada kompalin," katanya. Dikatakanya, harga tiket TRMS Serulingmas saat ini, yakni Rp. 10.000 pada hari Senin sampai dengan Jumat. Sedangkan untuk hari libur, hari besar dan hari libur nasional memiliki tarif Rp 15.000.(her)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: