Lupa Matikan Tungku, Rumah Terbakar
Rumah milik Sarpen ludes terbakar karena dia lupa mematikan tungku setelah menanak nasi, kemarin. ADITYA/RADARMAS
PURBALINGGA - Diduga akibat lupa mematikan api tungku dapur, rumah milik Sarpen (76), warga RT 10 RW 5 Desa Candinata, Kecamatan Kutasari, terbakar, kemarin pada pukul 12.00 WIB. Tidak ada korban jiwa, namun kerugian ditaksir mencapai Rp 30 juta.
Berdasarkan keterangan korban, sebelum kejadian, dia sedang menanak nasi menggunakan tungku. Tetapi dia kemudian pergi ke rumah tetangganya, dan meninggalkan tungku dalam kondisi menyala. Hingga kebakaran menimpa rumah miliknya.
Kebakaran pertama kali diketahui Dela (21). Saat itu saksi yang rumahnya berada di depan rumah korban, melihat asap yang mengepul dari dalam rumah korban. Kemudian saksi berteriak minta tolong hingga warga berdatangan.
Baca:
Hujan Dua Jam, Jalan Kota Tergenang Sebetis
Warga Tarik Truk yang Mundur dan Terguling
Api Tungku Bakar Rumah di Madukara
Akibat kejadian tersebut, rumah yang berdinding anyaman bambu dan papan, seluruhnya hangus terbakar. “Warga berusaha memadamkan api dengan alat seadanya, tetapi karena di lokasi kesulitan mendapatkan air membuat rumah ludes dilalap api,” jelas Kapolsek Kutasari AKP Bambang Sidik Sanyata.
Kapolsek menjelaskan, tidak ada korban jiwa. Namun akibat kebakaran, rumah berukuran 6 x 7 meter serta sejumlah barang ikut terbakar. Kerugian akibat kebakaran ditaksir mencapai Rp 30 juta.
Kapolsek mengimbau kepada warga, peristiwa kebakaran hendaknya menjadi pembelajaran bagi semua. Warga diharapkan berhati-hati ketika meninggalkan rumahnya dan memastikan tungku maupun peralatan elektronik dalam keadaan mati. (tya/sus)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

