DPUPR Klaim Wilayah Kota Bebas Genangan
TERGENANG : Sebelum drainase Jalan Mayjend Sungkono dibenahi, selalu langganan tergenang air setiap musim penghujan. DOK RADARMAS
PURBALINGGA - Ruas jalan di wilayah kota dan sekitarnya yang tahun-tahun sebelumnya tergenang air saat musim penghujan, saat ini diklaim aman. Terkecuali Jalan Jenderal Soedirman Timur.
“Kami bisa menjamin saat musim hujan pada puncaknya Desember mendatang, tidak akan ada genangan lagi,” tutur Kabid Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Nugroho Priyo Pratomo kemarin.
Dia mengatakan saat ini hampir semua saluran air (drainase) sudah dibenahi. Seperti di Jalan Mayjend Sungkono Kalimanah, Jalan Ahmad Yani Kandanggampang, Jalan Jensoed Barat dan lainnya.
Nugroho mencontohkan, pada pertengahan tahun 2017, pernah terjadi hujan deras terus-menerus selama kurang lebih tiga jam hingga terjadi genangan di Jalan Ahmad Yani Purbalingga. Terutama di ruas jalan depan komplek makam pahlawan yang tergenang setinggi kurang lebih 30 sentimeter dan memanjang hingga lebih dari 150 meter.
Saat itu diperkirakan penyebabnya drainase yang kurang bagus sehingga tidak bisa menampung air. Selama ini, genangan air di kota biasanya terjadi di Jalan S Parman, Jalan Ahmad Yani, Jalan Mayjen Sungkono.
Selain itu juga terjadi di pinggiran seperti komplek pemukiman di perumnas Penambongan. Namun kini berangsur membaik, terutama di Jalan Jensoed Barat, Jalan S Parman, dan MT Haryono. (amr/sus)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
