Polsek Bukateja Sita 10 Ribu Petasan
Berdasarkan Laporan Warga
PURBALINGGA- Puluhan ribu butir petasan berbagai jenis disita jajaran Polsek Bukateja, baru-baru ini. Yaitu dari rumah salah satu penjual petasan, Jumirah (47) di Desa Wirasaba, Kecamatan Bukateja. Selain petasan, bahan pembuat dan beberapa perkakas lainnya juga ikut diamankan.
DISITA : Petasan berbagai jenis berhasil disita Polsek Bukateja dari Wirasaba. (AMARULLAH NURCAHYO/RADARMAS)
Kapolsek Bukateja AKP Agus Triyono SH mengatakan, petugas berhasil menyita lebih dari 10 ribu butir petasan. Yakni 10.360 buah petasan cengisan, 323 buah petasan cap leo kecil, dan 21 buah petasan cap leo besar. Selain petasan diamankan juga 5 kilogram obat pembuat petasan, setengah kilogram obat pembuat sumbu petasan, dan 185 buah sumbu petasan yang sudah siap pakai.
“Razia kami lakukan untuk menciptakan situasi wilayah yang kondusif selama bulan puasa, dengan rutin melakukan kegiatan dan patroli serta penertiban,” tegasnya.
Beberapa lokasi yang diduga ada penjual, dilakukan pemeriksaan dan penggeledahan. Misalnya di Wirasaba, karena adanya informasi dari masyarakat dan langsung ditindaklanjuti.
Kepada polisi, Jumirah mengaku mendapatkan berbagai jenis petasan dari seseorang yang tidak dikenal di luar kota. Petasan dijual di wilayah Bukateja. Barang bukti petasan yang diamankan di Mapolsek selanjutnya dilakukan pemusnahan.
“Kami harus amankan petasan sitaan karena rawan meledak. Caranya petasan direndam dalam air untuk menghilangkan efek ledakan yang mungkin terjadi apabila dibiarkan. Sementara itu pemilik petasan masih diperiksa lebih lanjut,” tambahnya. (amr/sus)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

