11 Atlet Bola Tangan Banyumas Dipanggil Jateng
BERLATIH: Atlet Bola Tangan Banyumas saat tengah berlatih di GOR Satria, Purwokerto.MAHDI/RADARMAS PURWOKERTO - Sebanyak 11 atlet Bola Tangan Banyumas dipanggil Pengprov ABTI Jateng untuk seleksi PON 2020. Dari 11 atlet tersebut terdiri dari tujuh atlet perempuan dan empat atlet laki-laki. Menurut Pelatih Bola Tangan Banyumas, Ahmad Saiful Prayitno, 11 atlet asal Banyumas dipanggil berdasarkan Porprov 2018 lalu. "Penilaian itu berdasarkan teknik. Proyeksi sejak Porprov lalu," kata dia. Meskipun ABTI Banyumas baru setahun terbentuk, namun prestasi yang dimiliki cukup mengejutkan. Pada Porprov lalu, Tim Putri Banyumas berhasil sabet medali perunggu. Tak hanya itu, menurut penuturan Pelatih, akhir Desember kemarin, tim Putri Banyumas berhasil menduduki peringkat pertama pada even Nasional yang diselenggarakan di Tegal. "Tim Putri juara satu, sedangkan tim putra masih belum berhasil lolos fase grup," tambahnya. Oleh sebab itu, tak heran apabila Banyumas akan dijadikan tuan rumah penyelenggaraan Kejurnas Bola Tangan. "Ada kemungkinan Maret nanti. Setelah peninjauan venue dari ABTI Pusat, dinyatakan layak untuk dijadikan even Nasional," ungkapnya. Pihaknya bersama pengurus ABTI berharap, kedepan agar Bola Tangan Banyumas mampu melangkah lebih jauh lagi. "Beberapa even Nasional sudah kita ikuti. Kedepan akan banyak lagi even-even yang akan kita ikuti agar jam terbang atlet lebih tinggi lagi," pungkasnya. (mhd)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

