Banner v.2

Pemkab Banyumas Dapat Alokasi 1.000 Dosis Vaksin LSD

Pemkab Banyumas Dapat Alokasi 1.000 Dosis Vaksin LSD

Aktivitas jual beli sapi di Pasar Hewan Ajibarang, Rabu (5/4)-yudha Iman Primadi/Radarmas-

PURWOKERTO  - Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Banyumas, kembali mendapat alokasi vaksin Lumpy Skin Disease (LSD) dari pemerintah provinsi sekitar 1.000 dosis. 

"Datang minggu kemarin. Sebagian sudah mulai disuntikkan," kata Kabid Keswan dan Kesmavet Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Banyumas Jan Ari Riyadi. 

Ia menambahkan, untuk dosis tersebut, di targetkan akan disuntikkan secara bertahap. Hal ini dikarenakan kasus LSD di Kabupaten Banyumas sudah mulai landai. 

"Mulai bulan ini dalam sehari hanya ada tiga kasus, sebelumnya ada lima kasus," paparnya. 

Lanjut, salah satu hal yang membuat kasus LSD melandai ia katakan, adalah peternak sudah semakin waspada dan sigap segera melakukan pengobatan saat sapi menunjukan gejala penyakit. 

"Kekebalan Sudah pada muncul. Peternak sudah mulai paham bagaimana cara menangani penyakit LSD," terangnya. 

Meski sudah mulai landai pihaknya tetap melakukan upaya pengobatan. Ini untuk menekan kasus LSD yang ada. 

"Kami juga telah melakukan pengobatan di Srowot Kecamatan Kalibagor. Kita beri obat," tuturnya. 

Lanjut, pihaknya juga meminta agar peternak bisa terus menjaga kebersihan kandang. Ini dilakukan agar tidak ada lalat, yang bisa menjadi vektor penyakit LSD. 

"Kalau beli sapi yang sehat. Kalau ada yang sakit diobati, kebersihan kandang kalau bisa selalu dijaga," pungkasnya. (aam)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: