RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Bagi sebagian orang tua, memilih pengasuh anak tidaklah mudah. Ketidakpercayaan pada orang yang belum dikenal sering membuat orang tua sulit menemukan karakter yang sesuai untuk merawat anak.
Oleh karena itu, untuk memilih pengasuh anak yang tepat, ada beberapa tips yang perlu diperhatikan.
Bagi orang tua yang sibuk dengan pekerjaan di luar rumah atau tanggung jawab lainnya, memiliki pengasuh anak menjadi kebutuhan penting. Namun, tidak semua orang tua mengetahui cara memilih pengasuh anak yang cocok.
Tidak jarang, masalah muncul ketika berurusan dengan pengasuh anak. Beberapa di antaranya mungkin tidak bertindak sesuai aturan atau bahkan tidak dapat dipercaya untuk mengurus anak dan rumah.
BACA JUGA:Inilah Pentingnya Parenting Education dalam Pengasuhan Anak
BACA JUGA:Ciri-ciri Kesalahan pada Parenting yang Salah
5 Tips Memilih Pengasuh Anak yang Tepat untuk Kesejahteraan Si Kecil
Berikut adalah beberapa tips memilih pengasuh anak yang perlu diperhatikan agar orang tua bisa tenang meninggalkan buah hati di rumah:
1. Perhatikan Kesehatan Pengasuh
Ketika memilih pengasuh anak, sangatlah penting untuk mengetahui bahwa pengasuh tersebut berada dalam keadaan sehat. Hal ini menjadi sangat penting karena pengasuh akan menghabiskan banyak waktu bersama anak.
Pastikan bahwa pengasuh tidak sedang menderita penyakit menular seperti TBC atau cacar air yang dapat berisiko menular kepada anak.
2. Pilih Pengasuh Berpengalaman
Walaupun memerlukan bantuan dalam merawat anak, penting untuk mempertimbangkan pengalaman pengasuh dalam mengasuh anak. Dalam memilih pengasuh anak, pastikan bahwa pengasuh telah memiliki pengalaman yang mencukupi dalam merawat anak kecil agar dapat menjamin keamanan dan kenyamanan anak tersebut.
BACA JUGA:Manfaat Parenting bagi Perkembangan Anak