Banyak Baut Hilang, Jembatan Gantung Ditutup Sepekan

Rabu 13-12-2023,17:21 WIB
Reporter : Amarullah Nur Cahyo
Editor : Mahdi Sulistyadi

PURBALINGGA,RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Jembatan Gantung Desa Sindang (Mrebet)- Banjaran (Bojongsari), akhirnya ditutup total selama sekitar sepekan kedepan. Pasalnya, usai dicek petugas Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU PR) Purbalingga, banyak baut hilang dan membahayakan jika tetap dilalui kendaraan.

Kepala Dusun 4 Banjaran, Qodir, Rabu 13 Desember 2023 menjelaskan, belum lama pihak DPU PR memberikan kabar jika jembatan harus ditutup. "Ada permintaan suruh di tutup. Sore ini kita tutup," jelasnya.

Dirinya dan perangkat desa lainnya juga tidak mengetahui sampai kapan penutupan ini selesai. Karena DPU PR akan turun lagi mengganti baut yang rusak dan hilang paling cepat sepekan kedepan.

Sekcam Mrebet Heri Herbowo membenarkan sudah ada penanganan rusaknya jembatan gantung pada Rabu 13 Desember pagi tadi. Namun untuk keputusan ditutup atau digunakan lagi, pihaknya tidak berwenang.

BACA JUGA:Bahaya, Jembatan Gantung Sindang-Banjaran Kembali Rusak

BACA JUGA:Jembatan Gantung Sindang Masih Jadi Daya Tarik Ngabuburit

"Yang jelas sudah ditangani. Tadi sampai jam 12 siang belum selesai. Kalau saat ini ditutup, bisa jadi demikian," katanya.

Kabid Bina Marga DPU PR Purbalingga, Gunawan Wibisono menjelaskan, kerusakan jembatan gantung masuk kategori rusak ringan. Namun karena jembatan ini cukup vital menghubungkan dua kecamatan, maka tetap diperbaiki dengan cepat.

"Penutupan dilakukan agar tahapan perbaikan bisa optimal. Juga untuk keamanan," tuturnya. (amr)

Kategori :