Langkah Pencegahan Pneumonia Pada Dewasa dan Anak-Anak, Wajib Dilakukan!

Jumat 01-12-2023,12:52 WIB
Reporter : Okta Novanto
Editor : Puput Nursetyo

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Saat ini sedang ramai di media sosial mengenai pneumonia yang tiba-tiba dialami banyak orang di China. Karena itulah informasi mengenai langkah pencegahan pneumonia pada dewasa dan anak-anak banyak dicari warganet.

Pemerintah China menganjurkan masyarakatnya untuk mengenakan masker karena kasus tersebut. Warganet di Tanah Air tentu tentu parno, terlebih ada anjuran penggunaan masker yang mengingatkan pada pandemi Covid 2019.

Lantas, bagaimana langkah pencegahan pneumonia pada dewasa dan anak-anak? berikut informasinya telah Radarmas rangkum dari berbagai sumber;

BACA JUGA:Imunisasi Pneumonia Dinkes Banyumas Sasar 3.850 Anak

BACA JUGA:Indonesia Waspadai Virus Pneumonia asal China

Langkah Pencegahan Pneumonia Pada Dewasa

Ada banyak sekali langkah pencegahan pneumonia yang dapat kalian lakukan. Namun setidaknya ada delapan langkah yang paling mudah dan ampuh untuk mencegahnya.

1. Vaksinasi

Vaksinasi merupakan langkah pencegahan utama untuk pneumonia pada orang dewasa. 

Vaksin pneumonia, seperti Pneumococcal Conjugate Vaccine (PCV13) dan Pneumococcal Polysaccharide Vaccine (PPSV23), direkomendasikan, terutama untuk kelompok risiko tinggi seperti orang tua, perokok, dan mereka dengan penyakit kronis.

2. Vaksinasi Influenza Tahunan

Influenza atau flu dapat meningkatkan risiko pneumonia. Mendapatkan vaksin influenza setiap tahun membantu melindungi tubuh dari infeksi flu, yang pada gilirannya dapat mengurangi risiko pneumonia.

BACA JUGA:Tugas dan Peran WHO, Penting Bagi Kesehatan Global!

BACA JUGA:Tips Jaga Kesehatan di Musim Hujan yang Perlu Kalian Tahu

Kategori :