BANYUMAS, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Tim Kolaborasi Kecamatan Sumpiuh melakukan tindak lanjut tanggap bencana, Selasa (21/11/2023). Diantaranya pembersihan sampah yang menyumbat talang Sungai Angin.
"Senin kemarin rakor kebencanaan dengan Pj Bupati, memerintahkan camat untuk tindak lanjut," kata Camat Sumpiuh Ahmad Suryanto di lokasi.
Kayu dan ranting tersangkut di talang Sungai Angin. Ditambah sampah dedaunan tertahan sehingga menumpuk menghalangi arus air.
Tumpukan sampah yang berada di bawah bangunan talang cukup sulit dibersihkan. Tim gotong royong. Ada yang mengeluarkan kemudian sampah langsung ditarik.
BACA JUGA:DPRD Banyumas : Pemasangan Alat Deteksi Bencana Dini Harus Mulai Disiapkan
BACA JUGA:5 Kecamatan Rawan Terdampak Potensi Bencana Gunung Slamet
Sebelum pembersihan sampah di talang Sungai Angin. Tim Kolaborasi Kecamatan Sumpiuh apel siaga bencana.
"Cek peralatan yang biasa dibutuhkan untuk penanganan bencana banjir dan tanah longsor," imbuh Ahmad.
Inventarisasi peralatan mulai dari perahu, pelampung, sepatu boot dan lainnya yang dibutuhkan dalam penanganan bencana. Termasuk kesiapan dapur umum.
Apel siaga bencana melibatkan Forkompimcam, lurah/kepala desa, relawan dari organisasi massa, Unit Pelaksana Teknis Dinas Pekerjaan Umum (UPTD) Wilayah Sumpiuh dan pihak terkait lainnya.
Pada Rabu (15/11/2023) lalu warga di gerumbul Karet Kelurahan Sumpiuh terdampak luapan air Sungai Angin. (fij)