RADARBANYUMAS.DISWAY.ID Lokasi Malioboro yang strategis mempermudah wisatawan menjelajahi setiap bagian kota Jogja, membuat hotel-hotel dan penginapan di sekitarnya selalu ramai dikunjungi oleh para tamu.
Berlibur di Jogja menjadi lebih nyaman dan menyenangkan ketika Anda memilih untuk menginap di hotel yang berlokasi dekat dengan Malioboro.
Selain keberadaannya yang berdekatan dengan berbagai destinasi wisata populer, aksesibilitasnya yang mudah juga memudahkan perjalanan ke tempat-tempat menarik lainnya.
1.Ibis Style Yogyakarta
Cukup hanya 5 menit berjalan kaki dari hotel, Anda dapat dengan mudah mencapai Malioboro.
BACA JUGA:Rekomendasi Hotel di Bromo dengan View Terbaik
BACA JUGA:Rekomendasi Hotel Murah di Malang dan Wisata Sekitarnya
Karena memang lokasinya yang terletak di jalan utama dari Malioboro juga membuat akses ke hotel tersebut sangatlah mudah dan cepat.
Hotel yang berlabel sebagai hotel bintang tiga ini dilengkapi dengan beragam fasilitas pendukung yang cukup lengkap untuk menunjang kenyamanan pengunjung.
Di antaranya termasuk kolam renang atap, restoran, bar, dan fasilitas ruang pertemuan, menjadikannya pilihan yang sesuai untuk berbagai acara dan kesempatan.
Setiap kamar di hotel ini didesain dengan konsep modern yang menonjolkan suasana cerah dan penuh keceriaan, menciptakan kenyamanan bagi para pengunjung.
BACA JUGA:Hotel Aston Inn dan Fave Hotel Cilacap Ciptakan Rangkaian Mendoan hingga 532 Meter
BACA JUGA:2 Hotel di Batu Malang Bintang 5, Sangat Megah!
Untuk harganya hanya cukup membayar mulai dari Rp 640.000 per malam sudah bisa beristirahat di hotel ini dengan fasilitas yang telah di sediakan.
Lokasi Jl. Dagen No.109, Sosromenduran, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
2.Whiz Hotel Malioboro
Dengan jarak hanya 500 meter dari Stasiun Tugu Yogyakarta dan Pasar Bringharjo, sementara Malioboro Mall dapat diakses dengan berjalan kaki sejauh 200 meter dari lokasi hotel.
Setiap kamar di hotel ini telah dilengkapi dengan fasilitas termasuk AC, TV kabel layar datar, akses wifi gratis, dan kamar mandi pribadi lengkap dengan fasilitas shower dan perlengkapan mandi.
BACA JUGA:Hotel Dekat Pantai Santolo Garut Recomended 2023
BACA JUGA:Rekomendasi Hotel Dieng View Bagus Tidak Sampai Rp 1 Juta
Tidak hanya itu, hotel ini juga menawarkan keunikan dengan adanya taman yang disediakan sebagai area khusus untuk merokok.
Anda dapat menikmati suasana santai sambil menikmati pemandangan indah dari ketinggian dengan memanfaatkan fasilitas rooftop lounge.
Jika Anda tertarik menginap disini, cukup membayar mulai dari Rp 360.000 saja sudah bisa menikmati menginap di Malioboro.
Lokasinya berada di Jl. Dagen No. 8, Malioboro, Yogyakarta.
BACA JUGA:Mengenal PegiPegi Website Booking Hotel yang Terinspirasi dari Website Travel Jepang
BACA JUGA:4 Rekomendasi Hotel di Bromo yang Hemat dan Nyaman
3.Hotel Jentra Malioboro
Hotel ini, yang sangat cocok sebagai tempat menginap untuk keluarga, jaraknya hanya 400 meter dari Malioboro Mall, sementara jarak le Museum Benteng Vredeburg dan Pasar Bringharjo dapat dicapai dengan berjalan sejauh 700 meter dari hotel.
Hotel Jentra Malioboro menawarkan beragam fasilitas termasuk layanan wifi, AC, TV, lift, spa, restoran, dan kafe, tambahan lagi, hotel ini menyediakan layanan penyewaan mobil dan antar-jemput gratis ke area sekitarnya.
Hotel ini menjadi pilihan ideal bagi mereka yang menginginkan akomodasi dengan layanan berkualitas dan harga yang terjangkau, cukup membayar Rp 320.000 saja per malam.
Lokasinya berada di Jalan Dagen Malioboro No. 85, Malioboro, Yogyakarta
BACA JUGA:Rekomendasi Hotel Puncak Buat Liburanmu Lebih Berkesan
BACA JUGA:3 Rekomendasi Hotel Murah Di Puncak Bogor, 100 Ribuan Dengan Fasilitas Lengkap & Terbaik
4.Prima In Hotel Yogyakarta
Hotel Prima In Malioboro terletak dekat dengan Stasiun Tugu Jogja dan Malioboro.
Anda dapat menikmati kenyamanan menginap dalam suasana bergaya bisnis perkotaan yang terasa mewah di hotel bintang 3 ini.
Selain itu, fasilitas kolam renang juga disediakan untuk memberikan pengalaman santai kepada para tamu.
Keistimewaannya, selain menawarkan fasilitas standar seperti AC dan ketel listrik, setiap kamar juga dilengkapi dengan berbagai snack dalam minibar.
Untuk menginap disini juga tidak memerlukan biaya yang cukup mahal, mulai dari Rp 350.000 saja sudah bisa menginap dalam satu malam.
Untuk lokasinya berada di Jl. Gandekan Lor No.47, Pringgokusuman, Gedong Tengen. (aef/*)