30 WBP Dipindahkan dari Lapas Maximum Security ke Lapas Permisan Nusakambangan

Jumat 10-11-2023,15:30 WIB
Reporter : Julius Purnomo
Editor : Susi Dwi Apriani

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Medium Security Permisan Nusakambangan terima 30 Warga Binaan Permasyarakatan (WBP) dari Lapas Maksimum Security Besi, karena dinilai telah mempunyai penurunan risiko.

Sebanyak 30 WBP tersebut telah memenuhi persyaratan administratif serta substantif, sebagai persyaratan program revitalisasi permasyarakatan untuk diturunkan ke Lapas dengan pengamanan dibawahnya.

Kepala KPLP Lapas Permisan, Kasno mengatakan, pemindahan para WBP melipatkan pengamanan dari pihak kepolisian serta dibantu petugas Lapas.

"Kita periksa terlebih dahulu dokumen serta persyaratan para WBP, kemudian kita cek kesehatan mereka," katanya, Jumat (10/11/2023).

BACA JUGA:Pasar Wage Karangkandri, Cilacap, Segera Direlokasi, Bangunan Ditarget Selesai Desember 2023

BACA JUGA:Waspada Gelombang Tinggi, Nelayan di Cilacap Belum Semua Ikut Asuransi

Selain itu, 30 WBP tersebut sebelum masuk ke sel pengenalan lingkungan, masing-masing diberikan pengarahan serta dibagikan peralatan mandi.

"Mereka akan mendapatkan perlakuan yang berbeda, karena di sini (Lapas Permisan) para WBP akan dibekali dengan kegiatan pembinaan kemandirian," lanjutnya.

Kasno meminta para WBP tersebut bersyukur karena telah lolos assesment sehingga dipindahkan ke Lapas dengan keamanan medium.

"Kita minta mereka cepat beradaptasi dengan lingkungan serta peraturan yang baru, mereka telah lolos assesment artinya program pembinaan di Lapas sebelumnya berhasil," pungkasnya. (jul)

 

Kategori :