Cara Membuat Lulur dan Masker Alami di Rumah yang Mudah, Aman dan Berkhasiat

Kamis 19-10-2023,15:26 WIB
Reporter : Fani Aristianti
Editor : Puput Nursetyo

- Selesai, lulur bisa langsung digunakan atau disimpan dalam wadah.

3. Madu

Bahan alami satu ini memiliki sifat antioksidan dan antibakteri yang bisa membantu membunuh kuman, melindungi dari kerusakan akibat sinar UV, hingga memperbaiki jaringan kulit, masker madu juga mengandung kadar vitamin E yang tinggi sehingga dapat membantu proses regenerasi sel kulit.

Selain itu dengan masker madu, bisa mengatasi berbagai gejala bagi pemilik kulit sensitif. Seperti alergi, kemerahan, atau iritasi. Adanya kandungan antiinflamasi dapat membantu kamu untuk menenangkan kulit dan cocok sebagai perawatan utama bagi kulit sensitif.

BACA JUGA:Biaya Tinggi, Minat Masyarakat Umrah Melalui Bandara JBS Purbalingga Minim

Bahan-bahan yang diperlukan:

- 2 sdm madu

- 1/2 cangkir gula pasir

- 1/4 cangkir minyak kelapa 

Cara membuat:

- Silakan tuangkan madu, gula pasir, dan minyak kelapa ke dalam mangkuk, lalu aduk sampai rata.

- Jika tekstur dan kekentalan belum sesuai kamu bisa  menambahkan gula pasir atau minyak kelapa sampai tingkat kekentalannya pas, Selesai.

Itulah tahap-tahap cara membuat lulur dan juga masker wajah, luluran hampir sama dengan proses eksfoliasi sebab tujuannya adalah untuk mengangkat sel kulit mati yang berpotensi menyumbat pori-pori kulit tubuh.

Sedangkan  masker wajah sendiri berguna untuk membersihkan sisa-sisa make up di wajah yang berpotensi menutup pori-pori. Dengan begitu masker ini akan membantu wajahmu agar bersih dan terhindar dari berbagai masalah kulit. (fni/*)

Kategori :