Cabor Taekwondo Tambah Perolehan Medali Kontingen Banyumas

Selasa 08-08-2023,10:43 WIB
Reporter : Ahmad Erwin
Editor : Bayu Indra Kusuma

PATI, RADARBANYUMAS.CO.ID - Sumbangan medali kembali diperoleh kontingen Kabupaten Banyumas. Kali ini perolehan medali datang dari cabang olahraga Taekwondo Banyumas, dengan satu emas, satu perak dan tiga perunggu.

Selama dua hari dalam pertandingan yang berlangsung di SMAN 1 Pati pada (6/8/2023) hingga (7/8/2023). Tim Kota Satria ini mampu tampil memuaskan dan kembali menyumbangkan pundi-pundi medali untuk Kontingan Banyumas di Porprov 2023 Jawa Tengah.

Kepala Pelatih, Muhammad Dian Nafi’ mengatakan, tim Taekwondo Banyumas terdiri dari 11 atlet yang berpartisipasi dalam berbagai kategori pertandingan.

BACA JUGA:Tahan Imbang Kota Semarang, Tim Sepak Bola Banyumas Lolos Semi Final Porprov Jateng 2023

"Empat atlet bertanding dalam kelas poomsae (jurus, red) dengan perorangan putri, perorangan putra, beregu putri, dan beregu putra," katanya.

Sementara itu, lima atlet lainnya berlaga dalam kelas kyurugi (tarung, red) dengan kelas berat 54 kg putra, 63 kg putra, under 87 kg putra, 49 kg putri, dan 67 kg putri.

"Di hari pertama, atlet Taekwondo Banyumas mengikuti 5 kelas pertandingan. Tim meraih 1 medali emas dari kelas poomsae beregu putri, dengan kontribusi Besta Noviana Kushof, Beste Noviane Kushof, dan Sagita Fitrianisa Nila Fauziah," jelasnya.

Lalu medali perak berhasil diraih dari kelas poomsae perorangan putri oleh Besta Noviana Kushof.

BACA JUGA:Porprov 2023 Jateng, Angkat Besi Banyumas Sumbang 1 Emas 3 Perak

"Tim juga berhasil meraih 2 medali perunggu dari kelas poomsae beregu putra yang dipersembahkan oleh Yazid Bastomi, Ghuzamir Takhta, dan Muhammad Verrel Rayyan Aaleanurly, serta medali perunggu dari kelas poomsae perorangan putra yang diraih oleh Yazid Bastomi," sambungnya.

Dan pada Senin (7/8/2023) hari ini, tim cabor Taekwondo menurunkan 1 atlet di kelas kyurugi under 87 kg putra, yaitu Ivan Abiyyu Pratama.

"Dan berhasil menyumbangkan medali perunggu," imbuhnya.

Dengan hasil pertandingan tersebut, untuk saat ini Cabor Taekwondo Banyumas telah meraih 1 medali emas, 1 medali perak, dan 3 medali perunggu.

BACA JUGA:Banyumas Terjunkan 12 Atlet Panahan di Porprov Jateng 2023, Target 4 Medali Emas

Muhammad Dian Nafi’ pun berharap prestasi tersebut dapat berlanjut di dua hari tersisa pertandingan, yaitu tanggal 8 dan 9 Agustus 2023 besok.

Kategori :