Kementrian LHK : Pengolahan Sampah di Banyumas Bakal Direplikasi Skala Ibu Kota Kecamatan

Rabu 15-02-2023,15:54 WIB
Reporter : Mahdi Sulistyadi
Editor : Admin

PURWOKERTO - Pengolahan sampah di Banyumas kembali tuai pujian dari Pemerintah Pusat melalui Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). 

 

Menyambut peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 21 Februari mendatang, Dirjen PSLB3, KLHK  Rosa Vivien Ratnawati, S.H., M.Sc melakukan kunjungan ke Banyumas. Salah satunya memberikan materi kepada mahasiswa di Graha Widyatama Prof Rubijanto Misman, Rabu (15/2). 

 

Menurutnya, Banyumas itu adalah daerah yang luar biasa. Salah satu kabupaten yang menurutnya terbaik dalam pengelolaan sampah.

 

"Atas perintah Presiden, kami diminta untuk lebih serius lagi dalam pengelolaan sampah. Untuk itu, beberapa waktu lalu Ibu Menteri KLHK melakukan kunjungan ke Banyumas," kata dia. 

 

Dapat dilihat bahwa praktek yang ada di Banyumas bisa direplikasikan ke daerah lain. "Maka bakal direplikasikan dalam skala Ibu Kota Kecamatan (IKK). Di sini kan juga per kelurahan per kecamatan," imbuhnya. 

 

Dia menambahkan,  KLHK telah membuat rantai nilai pengelolaan sampah. Yaitu dari sumber pengelolaan sampah sampai pada ujungnya, yaitu ada yang membeli produk. 

 

"Kita sedang kembangkan industrialisasi pengolahan sampah. Karena sampah menjadi bahan baku, sehingga yang namanya industri untuk menerima itu juga harus dikembangkan diberbagai tempat," tandasnya. (mhd)

Kategori :