Ditinggal Ke Tempat Kerabat, Rumah Warga Kesugihan Ludes Dilalap Api

Selasa 10-01-2023,07:24 WIB
Reporter : Julius Purnomo
Editor : Ali Ibrahim

CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Sebuah rumah semi permanen milik Parwano (38) warga Dusun Salakan, Desa Kesugihan Kecamatan Kesugihan terbakar habis pada Senin 09 Januari 2023 malam sekitar pukul 21.00.

Dalam peristiwa tersebut rumah yang ditinggali seorang diri oleh korban itu dalam keadaan kosong karena ditinggal ketempat kerabat.

"Rumah korban kosong, dia ini tinggal seorang diri dan kebetulan sedang tidak di rumah," kata Kasi Trantib Kecamatan Kesugihan Agus Pamuji, Selasa 10 Januari 2023.

BACA JUGA:Ngeri, Tawuran Geng Motor di Banyumas Bawa Clurit di Sidabowa-Patikraja, 4 Pelaku Ditangkap

Awalnya, salah seorang saksi sekitar pukul 19.00 ketika sedang mencuci baju melihat api sudah membakar rumah korban.

Seketika itu saksi meminta pertolongan kepada warga sekitar dan melapor ke Pos Damkar.

Setelah mendapat laporan, Pos Damkar Cilacap segera menurunkan armada mobil pemadam dengan kapasitas 3000 liter dibantu armada milik S2P dengan kapasitas yang sama.

BACA JUGA:Sempat di Rawat di RS, Bocah 6 Tahun yang Tertabrak Bus Trans Banyumas Meninggal Dunia

"Meski respon pemadam cepat akan tetapi kondisi rumah semi permanen mengakibatkan keseluruhan bangunan rumah beserta isinya terbakar habis," tambah Agus.

Dari hasil pendataan, kerugian diperkirakan sekitar Rp 40 Juta Rupiah yang terdiri bangunan rumah ukuran 5 x 10 meter, perabotan serta dokumen-dokumen berharga.(jul)

Kategori :