SALFORD - Lewis Hamilton terpilih sebagai Sports Personality of the Year (SPOTY) 2020. Di tahun ini, pebalap Formula 1 asal Inggris itu, mampu menyamai rekor istimera Micheal Schumacher. Menjadi orang kedua yang mampu meraih tujuh gelar juara dunia F1, adalah sebuah pencapaian yang nyaris tiada banding.
Tidak hanya itu, di 2020, Lewis Hamilton juga mengamankan gelar juara F1-nya empat kali beruntun. Dengan 91 kemenangan, pebalap kelahiran Stevenage itu, bahkan telah melampaui total kemenangan Schumacher di ajang motorsport tersebut.
"Saya ucapkan selamat kepada seluruh nominasi yang luar biasa ini. Saya sangat bangga dengan apa yang telah mereka capai. Saya juga ingin mengucapkan rasa terima kasih saya kepada semua orang yang telah memilih saya. Saya tidak menyangka akan bersaing dengan nama-nama hebat lainnya,” kata Hamilton saat menerima penghargaan, yang dikutip FIN dari BBC Sport. Senin (31/12).
https://radarbanyumas.co.id/klopp-liverpool-boyong-penghargaan/
Dalam kesempatan tersebut, pembalap Mercedes itu menggunakan momen ini untuk mengucapkan rasa sukurnya. Ia juga mengajak seluruh dunia untuk tetap positif, dan yakin bahwa pandemi corona akan menemui akhir kisahnya.
"Saya ingin mengucapkan Selamat Natal kepada semuanya. Tahun ini merupakan tahun yang tidak biasa, dan saya ingin mendedikasikan ini pada semua pekerja garis depan dan semua anak di seluruh dunia. Saya ingin kalian tetap positif melalui masa sulit ini, Terima kasih dari lubuk hati saya yang paling dalam," ujarnya mengakhiri.
Dalam voting yang melibatkan publik itu, Kapten Liverpool Jordan Henderson berada di urutan kedua daftar pemenang itu. Sementara atlet balap kuda wanita, Hollie Doyle, berada di urutan ketiga daftar tersebut. Beberapa nama lain seperti petinju Tyson Fury, pemain kriket Inggris Stuart Broad dan pemain snooker Ronnie O'Sullivan, juga masuk dalam daftar penghargaan utama.
Penghargaan ini bukanlah yang pertama kali untuk Hamilton. Di tahun 2014 lalu, pebalap Mercedes W11 itu pernah menyabet kategori yang sama.
Dan dengan demikian, ia juga sekaligus menyamai pencapaian dua pembalap F1 lainnya. Selain Nigel Mansell dan Damon Hill, kini Lewis Hamilton berdiri di antara nama-nama hebat dalam sejarah Formula 1 itu.
Sports Personality of the Year telah berlangsung sejak 1954. Tahun lalu, penghargaan itu disabet Benjamin Andrew Stokes yang membantu Inggris memenangkan Piala Dunia Kriket 2019.
Sebelumnya, Tyson Fury memperkarakan namanya masuk dalam daftar nominasi penghargaan atlet versi BBC tersebut. Para atlet yang mendapat penghargaan tersebut dianggap paling berpengaruh di Inggris.
“Tyson Fury tidak membutuhkan kepuasan dari siapa pun,” tulis Daily Mail dalam laporannya, Selasa (15/12).
Dalam laporan tersebut, Tyson Fury meminta pengacaranya untuk menghubungi bos BBC agar namanya dicoret dalam daftar. Namun, pihak BBC menolaknya.
Tyson Fury dianggap layak bersaing dalam daftar itu membenarkan bahwa pihaknya telah mengambil langkah hukum. Petinju asal kota Manchester mengaku terpaksa melakukannya karena benar-benar tidak ingin bersaing dalam acara tersebut.
“Saya telah meminta dengan baik dalam sebuah video, agar saya dikeluarkan dari daftar mereka. Tapi mereka tidak mengeluarkan nama saya. Jadi saya menghubungi pengacara,” kata Tyson Fury.(ruf/gw/fin)