Sapi Kurban Ngamuk di Purwokerto, Melarikan Diri di Perumahan Teluk, Dua Warga Sampai Terseret

Senin 11-07-2022,10:53 WIB

Sapi Kurban Mengamuk Saat Berhasil Ditangkap Oleh Warga, Minggu (7/7/2022). Sapi putih itu mengamuk dan berhasil melarikan diri di Perumahan Teluk dan menghebohkan warga. Tenaganya yang kuat membuat dua orang yang sempat menangkapnya terseret terbawa lari. Suwarno untuk Radarbanyumas PURWOKERTO - Seekor sapi putih mengamuk saat akan disembelih di Kelurahan Teluk Purwokerto Selatan, Minggu (10/7). Sapi putih itu mengamuk dan berhasil melarikan diri di Perumahan Teluk dan menghebohkan warga. Tenaganya yang kuat membuat dua orang yang sempat menangkapnya terseret terbawa lari. Panitia kurban Masjid Jami Nurul Ikhlas Perumahan Teluk, Suwarno mengatakan, sapi itu lepas ketika akan disembelih.  "Sapi itu adalah sapi terakhir dari 14 jumlah hewan kurban yang sudah dipotong dilingkungan perumahan. Saat kami ingin lepas ikatannya dari pohon mangga sapi terakhir itu sekitar pukul 11.56 WIB menjelang Dzuhur, malah lepas dan lari," katanya. Sempat berhasil ditangkap, namun karena tenaga sapi yang kuat menyebabkan dua orang yang memegangnya terseret terbawa lari. "Terbawa lari sampai masuk ke Jalan Ketapang satu perumahan Teluk Rt 01 Rw 07, kemudian disana, dari berbagai tim dari Masjid Nurul Ikhlas datang kesana berupaya mendekatinya. Pada saat didekatinya sapi itu maunya menyerang," lanjutnya Kemudian, setelah itu, lanjut Suwarno, ia bersama panitia lainnya membiarkan sapi itu untuk istirahat, agar emosi sapi reda terlebih dahulu. "Setelah itu saya mencoba mendekatinya dengan membawa daun, yang pertama mengakali tambangnya dulu. Dan Alhamdulillah tambangnya agak panjang, sehingga saya memakai bilah atau genter untuk mendekatkan tambangnya," jelas Suwarno. https://radarbanyumas.co.id/ratusan-hewan-kurban-di-banyumas-kena-cacing-hati-selama-pantauan-idul-adha/ Setelah mendapatkan tambangnya, karena kebetulan didaerah itu ada saka teras rumah yang terbuat dari cor semen. Pihaknyapun merasa diuntungkan, dan akhirnya sapi putih dan mengamuk itu berhasil ditangkap. "Setelah ketangkap, pelan-pelan saya mendekati tiang atau saka cor itu kemudian saya lilitkan tali tambang itu. Kemudian saya melapor ke panitia bahwa sapi sudah ketangkap," tutupnya. (win)

Tags :
Kategori :

Terkait