BANJARNEGARA - Penggemar olahraga bersepeda mengusulkan kepada Pemkab Banjarnegara untuk menerapkan satu hari tanpa kendaraan bermotor atau Car Free Day. Dimana dalam satu hari ini semua karyawan Pemkab, perkantoran, dan anak sekolah pergi dan pulang kantor menggunakan sepeda.
Kebijakan ini sejalan dengan kebijakan Bupati yang menetapkan Banjarnegara sebagai kabupaten konservasi, seperti disampaikan Kajari Banjarnegara, Muslich, SH, MH/
“Keuntungannya kita akan mengurangi polusi udara selama satu hari di Banjarnegara serta merupakan wujud nyata upaya penghematan yang dipelopori oleh Pemkab” katanya.
Bila semua perkantoran di Banjarnegara mengikuti kebijakan ini diperkirakan dalam satu hari ada penghematan anggaran hingga Rp 25 juta. Bila dihitung dalam waktu satu tahun, tentunya jumlahnya menjadi sangat berarti.
“Coba saja kalikan angkan Rp 25 juta itu dengan 12 bulan. Maka akan ada penghematan anggaran lumayan besar. Tentu ini menjadi contoh yang baik bagi masyarakat” ujarnya.
Wakil Bupati Drs. Hadi Supeno, M. Si., yang juga merupakan Ketua Komisi Sepeda Indonesia (KSI) Banjarnegara mengapresiasi usulan yang disampaikan oleh Kajari. Dirinya berjanji setelah acara ini selesai akan membicarakannya dengan Bagian Hukum Pemkab untuk mengupayakan agar usulan bagus ini segera direalisir dan terlaksana di Banjarnegara.
Meski demikian, lanjutnya, usulan tersebut agaknya tidak bisa diterapkan ke semua perkantoran dan belum untuk semua wilayah. “Usulan bagus ini nanti akan kita uji cobakan untuk beberapa perkantoran terlebih dahulu. termasuk untuk sekolah-sekolah yang ada di kota” katanya.
Kampanye Go Green ini, lanjutnya, sejalan dengan misi KSI yang mengemban jargon sahabat bumi dan hemat energi. Karena itulah dalam beberapa kesempatan kegiatan KSI ditandai dengan penanaman bibit tanaman dan sumbangan bibit tanaman untuk ditanaman di lingkungan perkantoran maupun di wilayah penghijauan. (drn/nun)