Cilacap Raih Predikat A Pelayanan Prima

Jumat 11-03-2022,06:31 WIB

PRESTASI: Pemkab Cilacap predikat A untuk penilaian Indek Pelayanan Publik (IPP) tahun 2020. Pengharagaan diserahkan langsung oleh MenPAN-RB Tjahjo Kumolo kepada Bupati. CILACAP - Pemerintah Kabupaten Cilacap mendapatkan predikat A (Pelayanan Prima) untuk penilaian Indek Pelayanan Publik (IPP) tahun 2020. Pada penilaian tahun 2021 ini Kabupaten Cilacap kembali mendapatkan predikat A, di antaranya karena semua OPD yang dinilai yaitu Disdukcapil dan DPMPTSP mendapat predikat A. Bukan hanya Pemkab secara organisasi yang mendapatkan penghargaan, Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji juga berhasil meraih penghargaan sebagai Pembina Pelayanan Publik dua tahun berturut-turut. Untuk itu Bupati berhak mendapatkan piala Adicita Sewaka Pertiwi. Piala diserahkan secara langsung oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo pada acara Penyampaian Hasil Evaluasi Kinerja dan Pemberian Penghargaan Lingkup Kementerian/Lembaga dan Pemda Tahun 2021di Jakarta, Selasa (8/3). Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji yang hadir bersama Kepala Disdukcapil Annisa Fabriana serta Kepala DPMPTSP Awaluddin Muuri menyampaikan, jika penghargaan ini merupakan kerja keras dari seluruh jajaran Pemkab Cilacap. https://radarbanyumas.co.id/pelayanan-di-banyumas-dinilai-prima-husein-raih-penghargaan-dari-kemenpan-rb/ "Perubahan ini sebetulnya karena kami mendengarkan masyarakat, apa keluhan masyarakat selama ini," kata Bupati. (nas)

Tags :
Kategori :

Terkait