PNC Implementasikan Nurse Call Berbasis Android

Selasa 01-12-2020,10:39 WIB

PELATIHAN: Anggota TIM PKM PNC sedang mendemokan cara mengoperasikan Alat Nurse Call. Tingkatkan Kualitas Pelayanan Kesehatan di Masa Pandemi CILACAP - Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) mengadakan sosialisasi dan pelatihan penggunaan Sistem Nurse Call berbasis internet protocol di Klinik Nahdatul Ulama (NU) Maos, Cilacap, Sabtu (14/11). Tim ini terdiri dari dosen Politeknik Negeri Cilacap. "Di tengah pandemi Covid-19, jumlah penunggu pasien sangat dibatasi. Keberadaan sistem pemanggilan perawat sangat dibutuhkan sehingga pasien dapat melakukan pemanggilan secara mandiri melalui alat nursecall. Hasil implementasi riset para tim," kata Ketua Pelaksana Tim, Purwiyanto. https://radarbanyumas.co.id/itagi-uji-klinik-vaksin-covid-19-diawasi-dengan-seksama-guna-pastikan-keamanan-dan-efektivitasnya/ Bersama dengan tim yang terdiri dari Cahya Vikasari, Sari Widya Utami dan Galih Mustiko Aji, mengembangkan Sistem Nurse Call tanpa kabel dan dapat dipantau dari handphone Android milik perawat atau dokter. "Pasien cukup menekan tombol CALL pada terminal yang berada diruang rawat inap, maka akan membunyikan alarm di ruang perawat ataupun di handphone perawat/dokter," kata Cahya Vikasari anggota tim. "Indikator akan berhenti ketika perawat datang ke ruang rawat inap dan menekan tombol RESET yang menandakan perawat telah memberikan pelayanan kepada pasien," lanjutnya. Dikatakan Cahya, penerapan teknologi nurse call di klinik NU Maos tersebut dapat memberikan nilai tambah dalam hal pelayanan. Alat nurse call juga dapat digunakan untuk melakukan monitoring keadaan pasien yang sedang dirawat diklinik. Sementara itu, Direktur klinik Dr. Lini Nur’aini menyampaikan terima kasih dan berharap akan lebih banyak inovasi-inovasi lain yang bisa diterapkan di Klinik NU Maos Cilacap. (tt/rdr)

Tags :
Kategori :

Terkait