Taswan, Ketua DPRD Kabupaten Cilacap yang Baru

Rabu 05-04-2017,18:17 WIB

CILACAP-Teka-teki siapa yang bakal menggantikan Taufik Nurhidayat sebagai ketua DPRD Kabupaten Cilacap, terjawab sudah. Dan, pilihan Ketua UMUM DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarno Putri akhirnya jatuh ke Taswan,S.Sos Ketua Fraksi PDI-P DPRD Cilacap itu menerima sepenuhnya surat rekomendasi dari DPP PDI-P yang dibacakan dalam rapat tertutup yang dilaksanakan di Kantor DPC PDI-P Kabupaten Cilacap, Senin (3/4) sore. Rapat tertutup dihadiri seluruh pengurus anak ranting, ranting, PAC se-Kabupaten Cilacap, dan pengurus DPC PDI Perjuangan Cilacap. Juga hadir para kandidat yang turut menjalani fit and proper test di DPP PDI-P beberapa waktu lalu, yaitu Toni Osmon, Arief Junaidi, Beta Fatmah Sari, Darimun, Purwanto, Sri Satini Al Nyai, Sawino, dan Taswan sendiri. Usai rapat kepada Banyumas Ekspres (Radar Banyumas group, red), Taswan mengatakan bahwa ini suatu hal yang tak diduga-duga mendapat kepercayaan dari partai. "Alhamdulillah hari ini saya mendapat kepercayaan yang tidak pernah saya bayangkan sebelumnya," ucapnya. "Kepercayaan ini saya nggak tahu. Itu rahasia beliau-beliau, dan saya hanya 'Yes, sir'. Saya hanya tegak lurus. Loyal, loyal, dan loyal," imbuhnya. Tentang langkah yang akan diambil setelah terpilih, dia menegaskan akan mengacu kepada instruksi DPP PDI Perjuangan, karena dalam waktu dekat adalah pemenangan Pilkada DKI. "Fokus saya ke sana agar membawa teman-teman partai di Kabupaten Cilacap utamanya, memberikan dorongan atau support agar Pilkada DKI bisa menang (untuk pasangan Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Syaiful Hidayat)," ucapnya. Setelah itu, katanya, merapatkan barisan untuk menjemput Pilkada 2018 sebagai target berikutnya. Dan, target yang tidak boleh dilupakan adalah merapatkan barisan guna meningkatkan soliditas struktural di DPC PDI-P Cilacap baik DPC, PAC, Ranting, dan Anak Ranting. Sebab Fraksi PDI Perjuangan Di Dewan adalah kepanjangan Tangan partai Disinggung formulasi keanggotaan Fraksi PDI Perjuangan DPRD Cilacap ke depan, Taswan menandaskan yang jelas nantinya tak akan ada rangkap jabatan. Hal itu sudah sejalan dengan kebijakan partai, khususnya ketua DPC PDI-P Cilacap. "Ini sudah di-warning oleh Pak Taufik, jangan ada double jabatan dan harus berbagi dengan teman-teman anggota Fraksi PDI-P yang lain," katanya. (rud)

Tags :
Kategori :

Terkait