CILACAP-Ruang Terbuka Hujau (RTH) memiliki dua fungsi utama yakni sebagai daerah resapan untuk mengantisipasi terjadinya banjir sekaligus fungsi ekologis. Selain itu, RTH juga bisa menjadi tempat rekreasi. Sayang masih ada fasilitas yang minim seperti di Taman KNPI.
"Sudah bagus. Hanya kurang gazebo untuk bersantai dan lampu yang terang di malam hari," kata Yaifu, warga Cilacap saat ditemui Radar Banyumas.
Dia menjelaskan, Pemkab harus paham dengan kebutuhan masyarakat saat ini. Prasarana seprti taman kota, diminta dia untuk mengikuti perkembangan kebutuhan anak muda. Selain itu, jumlah tempat RTH juga diminta diperbanyak.
Warga lainnya, Nina (32) warga Proliman mengatakan, Cilacap kurang punya taman untuk wahana rekreasi. Saat ini cuman ada satu di alun-alun.
"Harusnya dinas terkait bisa mengusahakan agar di cilacap bisa mempunyai lebih dari satu taman," katanya. (dns)