PFC Bakal Dilalui Rute Bus Trans Jateng

Rabu 22-01-2020,13:30 WIB

SURVEI : Tim Dinas Perhubungan Propinsi dan Kabupaten saat mengecek jalur BRT di Purbalingga, Selasa (21/1). PURBALINGGA- Purbalingga Food Center (PFC) bakal semakin cethar. Pasalnya, Bupati Purbalingga berjanji akan mengupayakan jalur Bus Rapid Transit (BRT) melintasi lokasi tersebut. “Saya minta Dinhub segera memfasilitasi dan berkoordinasi dengan pengelola Trans Jateng. Karena ini penting dan akan membantu semakin majunya PFC,” kata Bupati Purbalingga Tiwi. Sementara itu, pada Selasa (21/1), tim yang terdiri dari pihak BRT, Osaka, dan konsorsium telah melakukan survei jalur. Namun untuk survei jalur yang ke PFC bakal dilakukan lain hari. Survei kemarin untuk melakukan rencana penambahan halte bus atas permintaan masyarakat. https://radarbanyumas.co.id/pintu-stasiun-purwokerto-akan-ditambah-dari-barat/ “Realisasi halte BRT akan bertahap dan menunggu kebijakan pemerintah propinsi. Jadi kami hanya mendampingi,” kata Kepala Dinhub Purbalingga, Yani Sutrisno Udi Nugroho bersama staf survey Untung, kemarin. Kepala Balai Transportasi Jawa Tengah, Joko Setiawan kepada Radarmas mengatakan, kegiatan itu baru rencana untuk melengkapi halte yang saat ini ada di satu sisi saja. Supaya bisa naik dan turun dengan nyaman. “Saya masih kumpulkan hasil survei. Segera ada survei lanjutan dan ada hasilnya,” katanya singkat. (amr)

Tags :
Kategori :

Terkait