TVS Raider 125 Dual Disc Meluncur, Ini Bocoran Spesifikasi dan Harganya

Sabtu 25-10-2025,15:31 WIB
Reporter : Lutfan Fauzi
Editor : Laily Media Yuliana

RADARBANYUMAS.CO.ID - TVS Motor Company meluncurkan versi baru, TVS Raider 125. Diklaim sebagai tipe tercanggih, motor ini hadir dengan segudang fitur unggulan dan peningkatan performa. 

Pada kehadirannya, TVS membawa dua varian baru untuk TVS Raider 125. Masing-masing TFT Dual Disc dan SmartXonnect Dual Disc.

Lebih jauh, seperti apa gambaran dari model baru dari motor TVS Raider 125? Berikut ulasannya seperti dihimpun dari berbagai sumber.

BACA JUGA:Kenalan dengan TVS Ntorq 150, Motor Listrik Sporty dengan Bawaan Teknologi Mumpuni

Kenalan dengan TVS Raider 125 Dual Disc Terbaru

Pada varian barunya, TVS Raider 125 membawa Mode Boost dengan iGO Assist, rem cakram ganda dengan ABS, dan teknologi Glide Through (GTT). Menariknya, semua teknologi tersebut menjadi yang pertama hadir di kategori motor 125cc. 

Bekal Mode Boost di Raider memberinya lonjakan tenaga ekstra hingga meningkatkan akselerasi. Performanya juga didukung torsi terbaik di kelasnya sebesar 11,75 Nm.

Kemudian, sematan rem cakram ganda dengan ABS saluran tunggal meningkatkan stabilitas pengereman. Sementara itu, GTT (Glide Through Technology) membuat pemakaian pada kecepatan rendah lebih mulus dan hemat bahan bakar.

Di luar itu, motor ini juga hadir dengan velg merah sporty dan yang memperkuat daya tarik. Mesinnya pakai 125cc 3-katup yang telah disempurnakan dan dipadukan bersama transmisi 5-percepatan.

BACA JUGA:TVS Ntorq 150, Motor Listrik Sporty dengan Performa Lebih Bertenaga

TVS melengkapi Raider versi baru ini dengan ban yang lebih lebar guna meningkatkan cengkeraman dan stabilitas saat menikung. Keunggulan lain termasuk bawan lampu depan Follow Me yang memungkinkannya tetap menyala sebentar setelah kunci kontak dimatikan.

Lanjut, Raider terbaru juga menawarkan pengalaman canggih dengan integrasi melalui TVS SmartXonnect. Pengendara bisa memilih antara layar TFT (dengan 99+ fitur) atau kluster LCD terbalik (85+ fitur).

Kedua opsi itu sama-sama menawarkan fitur canggih. Di antaranya konektivitas Bluetooth, bantuan suara, navigasi, manajemen panggilan dan notifikasi, dan banyak lagi.

Harga TVS Raider 125 Dual Disc Terbaru

Berbekal perpaduan performa andal, teknologi canggih, dan desain yang semakin berani, TVS Raider 125 terbaru telah meningkatkan standar motor premium 125cc di India. TVS melalui model ini ingin menyasar pengendara muda yang melek teknologi dan menginginkan motor sporty. 

BACA JUGA:Motor Listrik Baru TVS Orbiter Meluncur, Ini Bocoran Spesifikasi dan Harganya

Urusan harga TVS Raider 125, TVS membanderol tipe TFT Dual Disc dengan harga Rs 95.600 (Rp17 jutaan). Kemudian, varian SmartXonnect Dual Disc lebih murah, Rs 93.800 (Rp17,4 juta).

Tags :
Kategori :

Terkait