Motor Listrik Baru TVS Orbiter Meluncur, Ini Bocoran Spesifikasi dan Harganya
Motor listrik TVS Orbiter--
RADARBANYUMAS.CO.ID - TVS Motor Company meluncurkan model motor listrik barunya, TVS Orbiter. Kendaraan ini dirancang bersama kehadiran fitur-fitur unggulan di kelasnya.
Perusahaan melalui TVS Orbiter ingin memperluas ekosistem EV sekaligus mempercepat adopsi mobilitas kendaraan listrik di India. TVS juga menyebut motor listrik ini sebagai bagian baru dalam mendefinisikan ulang kendaraan perkotaan.
Sekilas, TVS Orbiter menggabungkan kepraktisan pemakaian sehari-hari dengan teknologi canggih. Simak ulasan di bawah ini untuk mengenalnya lebih jauh.
BACA JUGA:TVS iQube S 2025 Resmi Meluncur di Indonesia, Harga Turun Drastis
Bocoran Spesifikasi TVS Orbiter
Melihat bagian eksteriornya, TVS Orbiter membawa desain simpel dan boxy dengan garis bodi minimalis. Di bagian depan, lampunya dipasang menyatu dengan setang dan sudah LED.
Selain itu, ada juga lampu hiasan di depan yang memanjang dari sisi kiri ke kanan, mirip mata Robocop.
Bagian joknya datar sepanjang 845 mm guna memastikan kenyamanan pengendara. Sedangkan untuk pijakan kakinya lurus sepanjang 290 mm untuk memberikan ruang yang luas.
Kemudian, Orbiter dilengkapi ruang penyimpanan di bawah jok berkapasitas 34 liter. Hal ini sudah cukup besar untuk memuat helm dan barang bawaan lain.
BACA JUGA:Bukan Mio, Tapi Mirip! Ini Simulasi Kredit Motor TVS Dazz 2025 Paling Ringan di Kelasnya
Masuk performa, TVS membekalinya dengan baterai 3,1 kWh. Klaimnya, motor ini dapat menjangkau jarak hingga 158 Km (IDC) dengan kecepatan puncak motornya di 68 Kpj.
Daya tarik lain dari Orbiter bisa dilihat dari sematan fitur canggihnya. Di antaranya seperti time fence, pelacakan lokasi, navigasi ke kendaraan, peringatan tabrakan dan potensi jatuh, notifikasi darurat, geofencing hingga peringatan anti-pencurian.
Lalu, motor ini juga punya ground clearance 169 mm, lampu depan LED dengan indikator terintegrasi, serta port pengisian daya USB. Lainnya, tersedia tambahan seperti opsi mode berkendara Eco dan Power, hill-hold assist, cruise control, dan parking assist.
Bagian ban depannya berukuran 14 inci, sedangkan belakang 12 inci. Selain efek tambahan rolling resistance, bekal itu membuat pengendara merasakan pengalaman mengemudi yang lebih stabil.
BACA JUGA:Norton Motorcycles, Sang Legendaris dari Inggris Akan Diboyong TVS ke Indonesia
Harga TVS Orbiter
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
